Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Pasien Positif Corona di Bengkulu Bertambah Jadi 4 Orang

Kompas.com - 09/04/2020, 09:12 WIB
Firmansyah,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu mengumumkan bahwa jumlah pasien yang positif terjangkit virus corona atau Covid-19 di Bengkulu bertambah menjadi 4 orang.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Bengkulu Herwan Antoni, Rabu (8/4/2020).

"Terdapat 2 orang terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil laboratorium dari Palembang. Sebelumnya pasien itu adalah ODP," kata Herwan Antoni dalam konferensi pers, Rabu.

Baca juga: Ramai-ramai Pejabat dan Dewan Kota Bengkulu Sumbang Gaji Perangi Covid-19

Menurut Herwan, keempat pasien tersebut semuanya berada di Kota Bengkulu.

Saat ini, total orang dalam pemantauan (ODP) di Bengkulu berjumlah 502.

Sebanyak 271 ODP telah dinyatakan sehat.

Meski demikian, Dinkes Provinsi Bengkulu tidak mengumumkan kepada publik di mana saja lokasi pasien ODP tersebut.

Baca juga: Duduk Perkara Warga Cianjur Tolak Pemakaman Jenazah PDP Corona

Sebelumnya diberitakan, pasien pertama yang positif terpapar Covid-19 adalah seorang anggota jemaah tabligh asal Lampung.

Pasien tersebut dinyatakan meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RSMY Bengkulu.

Sementara, pasien kedua adalah salah seorang karyawan bank daerah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com