Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Macan Tutul yang Terjebak di Peternakan Ayam Sukabumi Dievakuasi ke Taman Safari Indonesia

Kompas.com - 04/04/2020, 17:21 WIB
Budiyanto ,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

 

Anggota Himpunan Sukarelawan Volunteer Panthera Ligar Sonagar membenarkan anak macan tutul itu dievakuasi ke TSI Bogor.

Evakuasi dilakukan sekitar pukul 13.30 WIB.

"Anak macan tutul sudah diberangkatkan ke TSI. Ada petugas BBKSDA Jabar juga yang mengantarkannya," kata Ligar saat dihubungi.

Sebelumnya diberitakan seekor macan tutul (Panthera pardus melas) terjebak di kawasan peternakan ayam di Kampung Sudajaya Girang, Desa Sukajaya, Kecamatan/Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (3/4/2020) pagi.

Baca juga: Pasien Positif Corona Meninggal di Lampung Barat, Tetangga Dusun Gotong Royong Gali Liang Lahat

Saat ini satwa dilindungi yang telah diselamatkan para karyawan menggunakan jaring disimpan di perusahaan peternakan pembibitan ayam Sukajaya Farm 1 - CV Selabintana sejak pukul 08:00 Wib.

Evakuasi macan tutul dari salah satu peternakan pembibitan ayam ini melibatkan sejumlah elemen, di antaranya Volunteer Panthera, ProBumi Indonesia, BBKSDA Jabar, Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga (PPSC) Nyalindung dan BBTNGGP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com