Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Corona di Riau 3 April: Kasus Pasien Positif Bertambah 3

Kompas.com - 03/04/2020, 17:30 WIB
Idon Tanjung,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Kasus positif virus corona atau Covid-19 di Provinsi Riau bertambah.

Juru Bicara Tim Penanganan Covid-19 Riau dr Indra Yovi menyampaikan bahwa hari ini, Jumat (3/4/2020), terdapat 3 penambahan pasien positif corona.

"Bertambah tiga kasus. Jadi saat ini total positif Covid-19 di Riau 10 kasus. Namun, satu pasien sudah sembuh dan dipulangkan," kata Yovi dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat.

Dia menyebutkan, pasien 08 berinisial SS (47) warga Kota Pekanbaru. Pasien dirawat di RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru. 

Baca juga: Enam Hari Diselidiki, Kapal Pengangkut Kayu Ilegal Berhasil Ditangkap di Riau

Pasien ini sebelumnya memiliki riwayat bekerja di Kota Medan.

Kemudian pasien 09 berinisial JG (58) warga Kabupaten Pelalawan, yang juga dirawat di RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru.

"Pasien JG ini juga memiliki riwayat perjalanan dari daerah terjangkit, yakni dari Jakarta pada tanggal 13 Maret 2020 lalu," sebut dia.

Pasien 10 berinisial AS (56) warga Kabupaten Rokan Hulu (Rohul). Pesien ini sudah diisolasi dan dirawat di RSUD Rohul.

Kata Yovi, pasien tersebut juga memiliki riwayat perjalanan dari daerah terjangkit, yakni Surabaya pada tanggal 21 Maret 2020 lalu.

Baca juga: 4 Pasien Baru Positif Corona di Riau, Punya Riwayat Perjalanan dari Luar Kota

Dengan penambahan kasus positif ini, Dinas Kesehatan Provinsi Riau langsung melakukan tracing kontak dari tiga pasien baru positif tersebut.

Upaya tracing kontak, Dinas Kesehatan Riau bekerjasama dengan dinas kesehatan kabupaten dan kota di Riau.

Sementara itu, Yovi menyampaikan jumlah orang dalam pemantauan (ODP) pandemi Covid-19 di Riau, hari ini berjumlah 20.178 orang.

Dari jumlah tersebut, 2.531 orang sudah selesai dipantau. 

"Untuk PDP (pasien dalam pengawasan) berjumlah 112 orang. Pasien yang masih dirawat 74 orang, 46 orang sehat dan dipulangkan dan 2 pasien meninggal dunia," sebut Yovi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com