Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Lagi Pasien Positif Virus Corona di DIY Dinyatakan Sembuh

Kompas.com - 02/04/2020, 14:13 WIB
Wijaya Kusuma,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Satu pasien yang dirawat di RSUD Kota Yogyakarta dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Pasien berjenis kelamin laki-laki ini pada Kamis (02/04/2020) telah diperbolehkan pulang.

"Memang benar, RSUD Kota Yogyakarta telah mendapatkan hasil test negatif kedua untuk pasien kasus Covid-19," ujar Juru Bicara Pemda DIY untuk penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, Kamis (02/04/2020).

Baca juga: Cerita Pasien Pertama di Malang yang Sembuh, Didukung Teman dan Tahu Positif Corona Setelah Pulang ke Rumah

Berty menyampaikan dari hasil test kedua negatif tersebut maka pasien dinyatakan sembuh.

Pasien yang dinyatakan sembuh ini berjenis kelamin laki-laki usia 60 tahun. Pasien yang sembuh ini kasus Covid-19 nomor 3 di DIY

"Hasil konfirmasi kami ke RSUD Kota Yogyakarta pasien tersebut sudah diperbolehkan pulang," urainya.

Direktur RSUD Kota Yogyakarta, Ariyudi Yunita, mengatakan pasien tersebut sudah dirawat selama dua minggu.

"Tidak sia-sia kami merawat pasien positif selama 2 minggu. Pasien sudah dilakukan swab tes sebanyak 2 kali dan dari hasil tersebut sudah dinyatakan negatif Covid-19," ucapnya dalam keterangan tertulis Humas Pemerintah Kota Yogyakarta.

Baca juga: Dua Orang PDP di DIY Meninggal Dunia

Hingga Rabu (1/4/2020) ada 29 kasus orang positif virus corona di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Tiga di antaranya dinyatakan sembuh. Selain itu, ada pasien yang meninggal dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com