Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 01/04/2020, 18:24 WIB

KUPANG, KOMPAS.com - Pemerintah Desa Mudakeputu, Kecamatan Ile Mandiri, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), menganggarkan Rp 60 juta dari dana desa untuk membeli sejumlah alat kesehatan.

Alat kesehatan itu seperti pengukur suhu tubuh, masker, cairan disinfektan, dan hand sanitizer. Barang-barang itu digunakan demi kepentingan warga desa.

Wakil Bupati Flores Timur Agustinus Payong Boli mengatakan, pembelian alat kesehatan itu menggunakan dana desa tahun anggaran 2020.

Baca juga: Kemendes PDTT Sebut Dana Desa Bisa Digunakan untuk Siapkan Logistik Warga yang Dikarantina

Pembelian alat kesehatan itu untuk mencegah penyebaran virus corona baru atau Covid-19 di wilayah mereka.

Agustinus menyebut pemerintah desa telah melaporkan rencana pembelian alat kesehatan itu.

"Memang ada juga instruksi Kementerian Desa, untuk gunakan dana desa guna mengantidipasi virus corona," kata Agustinus saat dihubungi Kompas.com, Selasa (31/3/2020).

Pemerintah Desa Mudakeputu, kata Agustinus, telah menyiapkan cairan disinfektan dan melakukan penyemprotan di setiap rumah warga dalam waktu dekat.

Sementara, sejumlah alat kesehatan yang dibeli menggunakan dana desa itu akan tiba dalam pekan ini.

Desa Mudakeputu, kata Agustinus, juga telah membentuk satuan tugas pencegahan Covid-19.

Pembentukan satuan itu tertuang dalam Surat Keputusan Kepala Desa Mudakeputu Nomor IV Tahun 2020.

Baca juga: Cegah Corona, Ini Kata Ahli Kesehatan Dunia tentang Masker Non Medis

Agustinus berharap dana desa yang digunakan membeli sejumlah alat kesehatan itu digunakan dengan baik.

Hingga saat ini, belum ada kasus positif Covid-19 di Nusa Tenggara Timur. Sementara itu, sebanyak 668 orang dalam pemantauan dan satu pasien dalam pengawasan (PDP) tercatat di NTT.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke