Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluhan HIPMI Jabar soal Musda yang Disebut Lokasi Penyebaran Covid-19

Kompas.com - 27/03/2020, 11:29 WIB
Putra Prima Perdana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Sejumlah pejabat dan kepala daerah di Jawa Barat diduga tertular Covid -19 pada saat menghadiri kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) XVI Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Barat.

Acara tersebut berlangsung pada 8 hingga 11 Maret 2020 di Karawang, Jabar.

Bahkan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, Musda HIPMI Jawa Barat yang digelar di Swiss-Belinn Hotel, Kabupaten Karawang itu menjadi salah satu pola penyebaran baru Covid-19 di Jawa Barat.

Baca juga: Bupati Karawang Positif Corona, Ridwan Kamil Sebut dari Klaster Musda Hipmi Karawang

Ridwan Kamil kemudian mengimbau peserta acara tersebut untuk segera menjalani tes kesehatan.

Alasannya, tujuh peserta acara tersebut sudah dinyatakan positif terinfeksi virus Covid-19, termasuk Bupati Karawang Cellica Nurrachdiana dan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Jawa Barat Surya Batara Kartika mengatakan, pemberitaan soal penyebaran virus corona di acara tersebut bisa membuat salah persepsi, hingga merugikan HIPMI.

Baca juga: Pemkab Karawang Tracing Kasus Covid-19 dari Acara Musda Hipmi Jabar

Menurut Surya, acara Musda XVI HIPMI Jabar diselenggarakan sekitar satu pekan sebelum adanya peningkatan awareness Covid-19 secara umum.

Kemudian, sebelum ada imbauan untuk melakukan social distancing oleh Pemprov DKI Jakarta yang disusul kemudian oleh Pemprov Jabar.

"Dengan demikian, dapat ditegaskan bahwa Musda HIPMI Jabar ini adalah acara yang legal, dengan perizinan yang sesuai prosedur" kata Surya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (27/3/2020).

Surya menambahkan, pada pelakasanaannya, Musda HIPMI mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk dari Pemkab Karawang, Pemprov Jabar hingga pemerintah pusat.

"Pemberitaan yang tidak valid menempatkan seolah-olah pelaksanaan Musda HIPMI Jabar di Karawang diselenggarakan tanpa mempertimbangkan situasi siaga Covid-19 di Tanah Air," kata Surya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com