Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Pertama, Satu PDP yang Dirawat di RS Undata Positif Corona

Kompas.com - 26/03/2020, 22:36 WIB
Erna Dwi Lidiawati,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PALU, KOMPAS.com - Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola menyampaikan terdapat satu PDP yang dirawat di RS Undata positif terjangkit virus corona (Covid-19).

"Kami di Sulawesi Tengah kondisi terkini 26 Maret 2020, ODP ada 38 orang, selesai pemantauan 2 orang," ujar Longki, Kamis (26/3/2020).

Baca juga: 2 Warga Sulawesi Selatan Positif Corona, 1 Meninggal Dunia

Sementara, kata dia, Pasien berstatus PDP berjumlah 19 orang.

"Dari 19 orang itu 1 orang positif. Yaitu pasien 04 di RS Undata," jelasnya.

Baca juga: Daftar RS Rujukan Corona di Sulawesi Tenggara dan Hotline yang Bisa Dihubungi

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu Husaema mengatakan, saat pemeriksaan pertama, pasien tersebut dinyatakan negatif Covid-19.

"Namun setelah hasil pemeriksaan  kedua, ia sudah dinyatakan positif. Awalnya pasien ini masuk rumah sakit karena mengidap radang paru dan terindikasi TBC," kata dr. Husaema, melalui sambungan telepon selular.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com