Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pegawai RSUD Pagelaran Cianjur yang Diduga Curi Ratusan Masker, Terancam Dipecat

Kompas.com - 26/03/2020, 15:27 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

Seperti diketahui, tiga pegawai rumah sakit dan satu orang penadah asal Bogor, diamankan Polres Cianjur.

Ketiga tersangka yang merupakan pegawai rumah sakit adalah Isef Suherlan, Rega Nur Farid dan Yogi Hendra Gunawan.

Salah satu tersangka, Isef, mengaku terpaksa mencuri untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan membeli sepeda motor.

"Sangat ironis pengakuannya untuk makan dan kebutuhan sehari-hari sementara statusnya sebagai Pegawai Negeri Sipil. Kami sempat kesulitan mengungkap kasus ini karena pelaku Isef mematikan CCTV yang ada di lingkungan rumah sakit," kata Kapolres Cianjur, AKBP Juang Andi Priyanto.

Baca juga: 270 Dus Berisi Masker di RSUD Pagelaran Cianjur Hilang, Ini Dugaan Polisi

Seperti diberitakan sebelumnya, pihak rumah sakit mengaku telah kehilangan ratusan boks masker sejak Februari hingga Maret 2020.

“Jumat lalu (20/3/2020), saya ditelepon staf yang mengabarkan jika stok masker di gudang berkurang. Setelah diinventarisir ada 200 boks yang hilang,” kata Direktur RSUD Pagelaran Awie Darwizar saat dikonfirmasi Kompas.com di lingkungan pendopo bupati, Selasa (24/3/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com