Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasien Positif Corona di Banyumas Bertambah Jadi Tiga Orang, 1 Warga Bekasi

Kompas.com - 25/03/2020, 21:56 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Sebanyak dua Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang diisolasi di RSUD Banyumas, Jawa Tengah, positif virus corona (Covid-19).

Bupati Banyumas Achmad Husein mengatakan, dua pasien yang dinyatakan positif covid-19 masing-masing berasal dari Bekasi dan Banyumas.

"Satu PDP jenis kelamin laki-laki usia 58 tahun di RSUD Banyumas (merupakan) tamu dari Bekasi, KTP Bekasi, hasil tes covid-19 positif," kata Husein melalui video yang diterima wartawan, Rabu (25/3/2020).

Baca juga: Cara Bupati Banyumas Tangkal Virus Corona, Manfaatkan Ciu untuk Hand Sanitizer hingga Rapat Sambil Berjemur

Kemudian, kata dia, PDP kedua yang dinyatakan positif merupakan pelajar berusia 17 tahun asal Ajibarang, Kabupaten Banyumas.

"Kondisi kedua pasien sehat-sehat saja, sekarang tidak menunjukkan gejala sakit. Namun tetap kami isolasi di tempat khusus," ujar Husein.

Untuk mengantisipasi penyebaran yang lebih luas, lanjut Husein, akan mengkarantina orang-orang yang pernah kontak langsung dengan kedua pasien.

"Sampai dengan hari ini, PDP yang positif di Banyumas jadi ada tiga. Satu pasien diisolasi di RSUD Margono Soekarjo (RSMS) Purwokerto," kata Husein.

Husein mengingatkan masyarakat tidak perlu panik, karena Gugus Tugas Covid-19 Banyumas akan bekerja keras menanggulangi penyebaran Covid-19.

Baca juga: Pejabat Banyumas Rapat Sambil Berjemur, Bahas Langkah Represif untuk Bubarkan Kerumunan

Diberitakan sebelumnya, seorang PDP di RSUD Margono Soekarjo (RSMS) dinyatakan positif covid-19, Sabtu (21/3/2020).

Pasien tersebut berjenis kelamin laki-laki berusia 46 tahun dengan alamat Kelurahan Purwokerto Lor, Kecamatan Purwokerto Timur, Banyumas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com