Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Heroik 3 TNI, Jadi Korban Ledakan di Pom Bensin Mini Probolinggo saat Bantu Warga

Kompas.com - 21/03/2020, 11:30 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Tiga orang anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) melakukan aksi heroik membantu warga dalam kebakaran pom bensin mini di Desa Sebaung, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, Kamis (19/3/2020).

Dalam peristiwa itu, ketiganya terluka lantaran menjadi korban ledakan drum berisi bensin.

Mereka bertiga kini menjalani perawatan.

Baca juga: Pom Bensin Mini Meledak, 49 Orang Alami Luka Bakar, 1 Meninggal

Tiga orang, salah satunya Danramil

screenshot video POM mini meledakscreenshot video screenshot video POM mini meledak

Komandan Kodim 0820 Letkol Imam Wibowo membenarkan ada tiga orang anggotanya yang menjadi korban dalam kebakaran di pom bensin mini.

Salah satunya adalah Komandan Rayon Militer Gending Kapten Inf Edy Sutomo.

Dua anggota lainnya yakni Serda Markus dan Koptu Santoso.

Baca juga: Seorang Ibu Tewas Setelah Selamatkan Anak dan Keponakannya Saat Terjadi Kebakaran, Begini Kronologinya

Kronologi

Ilustrasi kebakaranShutterstock Ilustrasi kebakaran
Saat peristiwa kebakaran terjadi pada Kamis (!9/3/2020), tiga personel TNI usai melakukan penyemprotan cairan disinfektan tak jauh dari lokasi.

Tiba-tiba terdengar suara ledakan dari arah pom bensin mini di Kecamatan Gending, Probolinggo.

Saat didatangi, rupanya terjadi kebakaran di pom bensin tersebut.

Tiga anggota TNI langsung memberikan bantuan.

Mereka berupaya membantu pemadaman dan menyelamatkan warga.

Baca juga: Cerita Polwan yang Berjibaku Memadamkan Kebakaran Hutan di Riau

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com