CIANJUR, KOMPAS.com – Prajurit TNI dari Kodim 0608 Cianjur, Jawa Barat, turut mengambil bagian dalam upaya mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19.
Pencegahan dilakukan dengan cara menyemprot rumah penduduk dengan disinfektan, seperti yang dilakukan di Kampung Cijati, Desa Mekarmulya, Kecamatan Cikalongkulon, Cianjur, Kamis (19/3/2020).
Dandim 0608 Cianjur Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani terjun langsung memimpin jalannya kegiatan penyemprotan cairan kimia tersebut.
Baca juga: Polisi Cianjur Bagi-bagi 1.000 Botol Hand Sanitizer kepada Pengendara
Dandim bersama anggotanya menyisir setiap sudut perkampungan sambil menyemprotkan disinfektan ke rumah-rumah warga dan lingkungan sekitar permukiman.
"Penyemprotan ini sebagai langkah antisipasi mencegah penyebaran virus corona yang saat ini sedang mewabah,” kata Rendra kepada wartawan usia giat, Kamis.
"Dipilihnya lokasi ini, karena kebetulan kita sedang melaksanakan kegiatan TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) di sini,” ucapnya.
Pada kesempatan itu, sebanyak 35 rumah warga disemprot, termasuk fasilitas umum dan rumah ibadah.
“Virus corona ini sangat cepat penyebarannya sehingga perlu dilakukan langkah-langkah antisipasi, salah satunya dengan cara seperti ini," ujar dia.
Ketua RW 003 Kampung Cijati Agus Gunawan (38) mengapresiasi kegiatan bersih-bersih lingkungan yang digagas TNI.
Baca juga: Pulang dari Eropa, Rombongan Pejabat PDAM Cianjur akan Diisolasi
Hal itu menunjukkan kepedulian dan kemanunggalan TNI bersama rakyat.
"Sangat berterima kasih. Karena kami juga selaku warga sedang khawatir dengan situasi dan kondisi sekarang ini, yang sedang ramai wabah corona," ucapnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.