Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Alasan Pemprov Maluku Utara Pindahkan Lokasi Pelantikan Pejabat Eselon II

Kompas.com - 17/03/2020, 19:38 WIB
Dheri Agriesta

Editor

TERNATE, KOMPAS.com - Wakil Gubernur Maluku Utara Al Yasin Ali mengamuk saat pelantikan pejabat eselon II di lingkungan Provinsi Maluku Utara pada Senin (16/3/2020).

Al Yasin tetiba mengamuk ke arah Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba yang sedang memberikan sambutan di acara pelantikan.

Al Yasin kesal karena tak diberi tahu lokasi pelantikan dipindahkan ke kediaman Gubernur, Kota Ternate.

Padahal, dirinya telah menunggu di lokasi awal pelantikan, Kantor Gubernur, Sofifi, Maluku Utara.

Baca juga: Kronologi Lengkap Wagub Maluku Utara Mengamuk di Acara Pelantikan Pejabat Eselon II

Kepala Biro Protokoler, Kerja Sama, dan Komunikasi Publik Provinsi Maluku Utara M Muliadi Tutupoho membenarkan pemindahan lokasi pelantikan dilakukan mendadak.

"Jadi memang perpindahan itu mendadak," kata Muliadi kepada Kompas.com, Selasa (17/3/2020).

Pemindahan itu terjadi karena kondisi kesehatan Gubernur Abdul Gani.

Saat itu, kata dia, Gubernur Abdul Gani baru saja menghadiri wisuda terbuka di Kabupaten Halmahera Selatan.

Karena alasan kesehatan, tim dokter meminta Gubernur Abdul Gani Kasuba beristirahat setelah kunjungan ke Halmahera Selatan itu.

"Tidak bisa melanjutkan karena larangan dokter untuk istirahat dulu, sehingga agenda di sana (Sofifi) dialihkan ke Ternate," jelas Muliadi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com