Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wali Kota Solo Sebut Pencegahan Tertular Virus Corona Tak Berat Dilakukan

Kompas.com - 13/03/2020, 20:33 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo meminta warga tetap menerapkan pola hidup bersih dan sehat untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19.

Selain itu, warga Solo, Jawa Tengah, diharapkan menjaga etika bersin dan batuk ketika berada di tempat umum, membiasakan mencuci tangan dengan bersih, serta rutin berolahraga.

"Kalau semua itu dilakukan kan tidak berat," kata Rudy kepada wartawan di Solo, Jawa Tengah, Jumat (13/3/2020).

Baca juga: Canda Achmad Yurianto soal Lockdown di Bali untuk Tangkal Corona...

Permintaan itu dilontarkan untuk menanggapi ada warga Solo yang meninggal akibat terinfeksi virus corona.

Rudy pun mengatakan, sudah sejak lama telah mengantisipasi penyebaran virus corona di Solo.

"Kita antisipasinya sudah dari awal. Surat edaran kita lakukan, setiap minggu kita lakukan sosialisasi di car free day, kita adakan Jumat sehat dan PHBS (pola hidup bersih dan sehat) terus kita lakukan," kata Rudy.

Senada dengan Rudy, Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta, Siti Wahyuningsih, meminta warga tidak panik menanggapi ada korban meninggal karena terinfeksi virus corona.

"Dalam arti sebetulnya corona ini kan sama dengan virus biasa. Bisa sembuh sendiri. Daya tahan tubuh kita baik, sehingga kita harus menghindari kontak. Kemudian bagaimana berperilaku hidup bersih dan sehat ini yang kita edukasikan kepada masyarakat," jelasnya.

Baca juga: F1 2020 Terancam Ditunda hingga Mei akibat Virus Corona

Diberitakan sebelumnya, satu pasien yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Moewardi Solo, Jawa Tengah meninggal dunia, Rabu (11/3/2020) dinyatakan positif corona.

"Iya terakhir kita ketahui bahwa hasilnya positif (Covid-19)," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Corona Achmad Yurianto saat dihubungi Kompas.com, Jumat (13/3/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com