Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penelitian Unair, Konsumsi Ramuan Tradisonal Empon-empon Mampu Tangkal Virus Corona

Kompas.com - 03/03/2020, 18:17 WIB
Ghinan Salman,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengimbau seluruh masyarakat agar tidak perlu resah dan takut terkait penyebaran virus corona.

Risma menyebut saat ini sudah ada penelitian yang dilakukan Universitas Airlangga (Unair) Surabaya terkait cara menangkal virus tersebut.

Masyarakat bisa memperkuat sistem imun dengan obat-obatan herbal yang berasal dari ramuan tradisional Indonesia bernama empon-empon, seperti jahe, kunyit, temulawak, hingga sambiloto.

"Kalau untuk daya tahan tubuh, Unair bisa memastikan yang di dalam empon-empon sudah ada penelitiannya. Mudah-mudahan (virus corona) tidak ada di Surabaya, karena semua makan soto dan rawon, itu bisa digunakan," kata Risma di Tropical Disease Center Unair, Surabaya, Selasa (3/3/2020).

Baca juga: Terlacak, 9 Turis Asing yang Duduk Dekat WN Selandia Baru Positif Corona Saat Transit di Bali

Menurut Risma, virus tersebut berada di dalam sel tubuh. Sedangkan yang dapat mengeluarkan virus itu adalah imunitas tubuh itu sendiri.

Dari hasil penelitian, Risma mengklaim, minuman herbal ini berkhasiat menjaga daya tahan tubuh agar lebih kuat.

Meski demikian, politisi PDI-P ini juga mengimbau kepada warga agar selalu menjaga pola hidup sehat.

Terutama rajin mencuci tangan sebelum dan sesudah makan.

Apabila ada warga mengalami gejala panas, batuk, pilek, nyeri kepala, dan sesak napas, agar segera diperiksakan ke rumah sakit Unair.

“Kalau curiga badannya tidak enak, tolong diperiksakan ke rumah sakit. Kalau ada gejala seperti itu, tolong segera periksakan. Enggak usah ragu dan takut untuk periksa," kata dia.

Sementara itu, Rektor Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Mochammad Nasih menjelaskan, khasiat minuman herbal dari tanaman obat Indonesia atau empon-empon bisa membuat imun tubuh lebih kuat.

Baca juga: Bukan karena Virus Corona, Pasien Asal Bekasi yang Meninggal di Cianjur Menderita Penyakit Dalam

Ia mengklaim dengan mengonsumsi minuman herbal dari ramuan tradisional itu, maka tidak mudah tertular virus apapun.

Dari hasil penelitian, kata Nasih, tanaman tersebut memang memiliki manfaat untuk ketahanan tubuh.

"Sesungguhnya bangsa ini mempunyai ketahanan tubuh yang luar biasa dan itu terkandung dalam produk-produk tradisional (empon-empon) yang biasa dikonsumsi," kata Nasih.

Ia menganjurkan kepada masyarakat agar mengonsumsi ramuan herbal.

Baik itu dalam bentuk jamu maupun tablet yang telah diekstrak oleh Universitas Airlangga dan pabrikan obat lainnya.

"Terus empon-empon yang kita konsumsi kalau kita olah juga mempunyai efek yang cukup bagus, bukan hanya untuk ketahanan tubuh, tapi juga berefek (penangkal) ke virus," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com