Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Warga Karawang Suspect Virus Corona Dipastikan Hoaks

Kompas.com - 03/03/2020, 11:55 WIB
Farida Farhan,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang, Jawa Barat, memastikan bahwa informasi mengenai warga berinisial I asal Karawang yang suspect virus corona, adalah informasi tidak benar alias hoaks.

Masyarakat diminta tetap tenang, namun selalu waspada.

"Tidak benar, itu hoaks," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang Yayuk Sri Rahayu kepada Kompas.com saat ditemui di kantornya, Selasa (3/2/2020).

Baca juga: Sempat Dirawat, Pasien Suspect Virus Corona di Cianjur Meninggal

Yayuk mengatakan, warga tersebut memang telah melakukan perjalanan ke Singapura, pada tiga hari lalu.

Dia kemudian berobat ke salah satu klinik di Cilamaya, Karawang, lantaran menderita demam.

"Setelah dicek, suhunya 37 derajat celcius dan tidak sesak napas. Itu tidak termasuk kriteria corona," kata Yayuk.

Baca juga: Pasien Suspect Corona di Cianjur Pulang dari Malaysia, Saat Tiba di Indonesia Sehat

Setelah mendapat laporan dari pihak klinik, menurut Yayuk, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Provinsi Jawa Barat.

"Hasilnya jelas bukan corona," kata dia.

Ia pun meminta masyarakat berhati-hati dalam membagikan informasi, termasuk melalui media sosial.

Ia mengajak masyarakat supaya lebih pandai menyikapi informasi yang belum jelas, dengan mengonfirmasikan lebih dulu kepada pihak terkait.

"Harus menerapkan 3S, saring sebelum sharing," kata dia.

Baca juga: Karawang Paling Rawan di Jawa Barat untuk Pilkada 2020

Sebelumnya, di media sosial Facebook beredar informasi mengenai seseorang berinisial I asal Cilamaya, Karawang, yang suspect virus corona.

Seorang warga itu disebut baru saja kembali dari Singapura.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com