Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita 42 Jemaah Umrah Asal Lampung, Lolos Pemeriksaan Bandara King Abdul Aziz di Detik Terakhir

Kompas.com - 29/02/2020, 11:05 WIB
Tri Purna Jaya,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com – Rombongan jemaah umrah asal Lampung lolos pemeriksaan kesehatan di Arab Saudi tepat di detik-detik pemerintah setempat menutup akses masuk negara.

Jemaah umrah dari rombongan Kanomas Lampung Tour and Travel itu berangkat dari Indonesia ketika pemerintah Arab Saudi memutuskan untuk menutup semua akses bagi jemaah umrah masuk ke negara mereka, Kamis (27/2/2020)

“Kami berangkat umrah di tanggal pemerintah Arab Saudi menutup akses jemaah masuk ke negaranya akibat virus corona,” kata Amirudin Sormin (Amir), salah satu jemaah Kanomas Lampung, saat dihubungi melalui Messeger Facebook, Sabtu (29/2/2020).

Rombongan umrah yang berangkat itu berjumlah 42 orang.

Sormin beserta empat anggota keluarganya dan lima orang lain adalah 10 orang jemaah dari Lampung. Jadwal umrah yakni dari 27 Februari hingga 7 Maret 2020.

Baca juga: Hampir Menangis, Yusrinda dan 52 Orang Rombongan Keluarganya Gagal Umrah Gara-gara Corona

Peluang 50:50 saat lepas landas

Penutupan akses masuk karena virus corona ini membuat keputusan untuk tetap berangkat, menurut Amir, peluangnya 50 : 50.

Karena hingga pesawat Saudi Airlines yang ditumpangi rombongan ini lepas landas dari Bandara Soekarno – Hatta pada Kamis (27/2/2020) pukul 11.00 WIB, belum ada kepastian bisa masuk Mekah.

“Sebuah keputusan yang bikin ketar-ketir, belum ada jaminan bisa masuk Mekah. Bayang-bayang ditolak di Jeddah menyelimuti rombongan kami,” kata Amir.

Baca juga: Visa Umrah Disetop Arab Saudi, Ribuan Calon Jemaah Jateng Terancam Batal Berangkat

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com