Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sidang Perdana Bupati Nonaktif Lampung Utara Dijaga Ketat Polisi dan Gegana

Kompas.com - 24/02/2020, 12:05 WIB
Tri Purna Jaya,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Puluhan anggota polisi dan tim gegana Polda Lampung menjaga sidang perdana dugaan korupsi Bupati (nonaktif) Lampung Utara, Agung Ilmu Mangkunegara, Senin (24/2/2020).

Kabags Ops Polresta Bandar Lampung, Komisaris Ujang S mengatakan, dalam pengamanan sidang Agung pihaknya menurunkan sekitar 30 personel.

"Pengamanan terbuka dan tertutup. Memang ada permintaan pengamanan, kami turunkan 30 personel," kata Ujang, Senin (24/2/2020).

Pantauan Kompas.com di Pengadilan Tipikor Tanjung Karang, puluhan personel kepolisian bersenjata lengkap sudah siap di sejumlah titik di gedung pengadilan.

Satu unit kendaraan Tim Gegana Polda Lampung juga disiagakan di halaman parkir gedung pengadilan.

"Hari ini juga ada pengamanan untuk sidang kasus konflik Mesuji. Jadi sekalian pengamanannya," kata Ujang.

Baca juga: Kesal Pintu Pengadilan Ditutup, Keluarga Korban Bentrok Mesuji Mengamuk

Agung sendiri tiba di Pengadilan Tipikor Tanjung Karang sekitar pukul 9.33 WIB dari Rutan Bandar Lampung diantara kendaraan operasional kejaksaan.

Orangtua, istri, anak dan sanak keluarga Agung yang telah menunggu sejak pagi, langsung menyambut kedatangan terdakwa korupsi itu dengan haru.

Agung pun terlihat haru, dan langsung mencium tangan dan memeluk orangtuanya.

Jaksa penuntut KPK, Taufiq Ibnugroho mengatakan, hari ini dijadwalkan pembacaan dakwaan untuk dua orang terdakwa kasus korupsi Lampung Utara.

Empat terdakwa itu yakni, Agung Ilmu Mangkunegara (bupati nonaktif) dan Raden Syahril.

Baca juga: Pulang Kampung Jelang Sidang Dugaan Korupsi, Bupati Nonaktif Lampung Utara Menginap di Rutan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com