Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tragedi Susur Sungai Sempor, 7 Tewas, 3 Hilang, Ini Daftar Namanya

Kompas.com - 22/02/2020, 10:33 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Susur sungai yang dilakukan oleh siswa-siswi SMP Negeri 1 Turi pada Jumat (21/2/2020) sore, berujung duka.

Berdasarkan data terkini Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) jumlah siswa yang ditemukan dalam kondisi tewas mencapai 7 orang.

Kapusdatinkom BNPB, Agus Wibowo mengatakan, tujuh siswa yang tewas seluruhnya telah teridentifikasi.

Agus melanjutkan, sebanyak tiga siswa saat ini belum ditemukan.

"Masih dalam proses pencarian," kata Agus.

Kegiatan susur sungai tersebut juga membuat puluhan siswa luka-luka.

"Sebanyak 23 siswa mengalami luka-luka. Dua siswa menjalani rawat inap sedangkan lainnya rawat jalan," papar Agus.

Baca juga: UPDATE: Siswa SMPN 1 Turi Sleman yang Tewas Terbawa Arus Saat Susur Sungai Jadi 7 Orang

 

Proses evakuasi para siswa SMP Negeri 1 Turi Sleman, Yogyakarta, yang hanyut di Sungai Sempor saat melakukan kegiatan Pramuka susur sungai.dok BNPB Proses evakuasi para siswa SMP Negeri 1 Turi Sleman, Yogyakarta, yang hanyut di Sungai Sempor saat melakukan kegiatan Pramuka susur sungai.
Meninggal dunia

1. Sovie Aulia (8C/Perempuan/15th/Klinik SWA) da. Sumberejo Rt.22 Rw.6, Kaliurang, Srumbung, Magelang. Sudah dibawa pulang keluarga ke Magelang;

2. Arisma Rahmawati (7D/Perempuan/13th/Klinik SWA-Pusk. Turi) da. Ngentak Rt.2 Rw.23, Tepan, Bangunkerto, Turi. Sudah dibawa pulang keluarga;

3. Nur Azizah (8A/Perempuan/15th/Klinik SWA) da. Kembangarum Rt.2 Rw.30 Donokerto, Turi. Sudah dimakamkan;

4. Lathifa Zulfaa (8B/Perempuan/15th/Pusk. Turi) da. Kembangarum Rt.4 Rw.33 Donokerto, Turi. Teridentifikasi DVI pkl.00.00 WIB;

5. Khoirunnisa Nurcahyani Sukmaningdyah (7C/Perempuan/14th/Pusk. Turi) da. Karanggawang Rt.5 Rw.25 Girikerto, Turi. Diambil keluarga pkl. 21.00 WIB;

6. Evieta Putri Larasati (7A/Perempuan/13th/Pusk. Turi) da. Soprayan Rt.4 Rw.19 Girikerto, Turi. Sudah diambil keluarga pkl.21.36 WIB;

7. Faneza Dida (7A/Perempuan/13th) da. Glagahombo Rt.3 Rw.19 Girikerto,Turi.

Baca juga: Detik-detik Banjir Bandang Sapu Siswa Peserta Susur Sungai di Sleman

Adapun, siswa yang belum ditemukan:

1. Yasinta Bunga (7b/Perempuan/13th) da. Dadapan Rt.5 Rw.27, Donokerto, Turi. Ciri² : dipipi ada tahi lalat, tinggi ±150cm, 40kg, kulit putih, rambut agak keriting sepinggang;

2. Zahra Imelda (7D/Perempuan/12th) da. Kenteng, Wonokerto, Turi. Ciri² : hitam manis, tinggi 140 cm, rambut sebahu bergelombang, agak kurus);

3. Nadine Fadilah (7D/Perempuan/12th) da. Kenaruhan Rt.5 Rw.18 Donokerto, Turi. Ciri² : kecil, kurus, kuning langsat, tinggi 140cm.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com