Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Bocah 4 Tahun Tewas Digigit Ular Weling | 3 Siswa SMP yang Aniaya Siswi di Kelas Jadi Tersangka

Kompas.com - 14/02/2020, 06:01 WIB
Candra Setia Budi

Editor

Setelah melakukan serangkain pemeriksaan dan penyelidikan, polisi akhirnya menetapkan tiga siswa SMP di Kabupaten Mojokerto, Jawa Tengah, sebagai tersangka terkait kasus perundungan.

"Tiga pelaku sudah ditetapkan sebagai tersangka hari ini," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Iskandar F Sutisna saat dikonfirmasi di Semarang, Kamis (13/2/2020).

Peristiwa perundungan itu terungkap setelah video penganiayaan terhadap seorang siswi SMP di Kecamatam Butuh, Kabupaten Purworejo, tersebut beredar di media sosial.

Dalam video tersebut, tiga siswa laki-laki memukuli dengan tangan, gagang sapu, dan menendang seorang siswi yang diduga terjadi di dalam ruang kelas.

Siswi yang dipukuli tampak diam saja sembari memegang perutnya yang terlihat kesakitan.

Baca juga: 3 Siswa SMP Purworejo yang Pukuli dan Tendang Siswi Sambil Tersenyum Jadi Tersangka

 

3. Gunung merapi meletus dengan tinggi kolom 2.000 meter

Terjadi erupsi Gunung Merapi pada Kamis (13/2/2020) pukul 05.16 WIB. Kolom erupsi teramati setinggi 2.000 meter.

"Iya benar, pukul 05.16 WIB," ujar petugas pos Pengamatan Gunung Merapi (PGM) Kaliurang, Lasiman, melalui pesan WhatsApp (WA), Kamis.

Berdasarkan data BPPTKG Yogyakarta, erupsi Gunung Merapi terekam di seismogram dengan amplitudo 75 mm dan durasi 150 detik. Arah angin ke barat laut.

BPPTKG Yogyakarta masih menetapkan status Gunung Merapi pada level II atau Waspada.

Baca juga: Gunung Merapi Meletus dengan Tinggi Kolom 2.000 Meter

 

4. Viral tikus terjebak di freezer makanan di superstore di Lampung

Tikus berukuran besar yang ditangkap Satgas Pangan Dinas Ketahanan Pangan Kota Bandar Lampung dari freezer makanan beku di salah satu supermarket di Bandar Lampung, Rabu (12/2/2020).Dok. ISTIMEWA Tikus berukuran besar yang ditangkap Satgas Pangan Dinas Ketahanan Pangan Kota Bandar Lampung dari freezer makanan beku di salah satu supermarket di Bandar Lampung, Rabu (12/2/2020).

Sebuah video yang memperlihatkan seekor tikur berukuran besar terjebak di dalam freezer makanan beku di salah satu supermakerket di Lampung viral di media sosial.

Salah satu akun yang mengunggah video tikus tersebut yakni Instagram Seputar Lampung @seputar_lampung.

Dalam video itu terlihat hewan pengerat itu lari dari bawah freezer kemudian melompat ke dalam dan hilir mudik di antara makanan beku

Kepala toko supermarket, Hardoyo Atmojo membenarkan ada seekor tikus masuk ke dalam freezer makanan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com