Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cuaca Buruk di Tasikmalaya Sebabkan Rumah Ambruk dan Pohon Tumbang, 1 Anak Luka

Kompas.com - 13/02/2020, 12:56 WIB
Irwan Nugraha,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Hujan deras disertai angin kencang terus mengguyur tak henti-hentinya di wilayah Tasikmalaya dan sekitarnya sejak Rabu (12/2/2020) sore sampai Kamis (13/2/2020) dini hari tadi.

Satu rumah warga di Jalan Buninagara II Kelurahan Argasari Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya ambruk dan pohon berumur puluhan tahun tumbang di wilayah Kecamatan Indihiang akibat cuaca buruk tersebut.

Seorang anak berinisial R berumur sekitar 12 tahun tertimpa runtuhan rumah ambruk karena berupaya menyelamatkan adiknya yang masih balita sampai mengalami luka-luka ringan di tubuhnya.

Baca juga: Cuaca Buruk dan Kelalaian, Penyebab Kecelakaan Laut Sering Terjadi di Maluku

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya, Ucu Anwar mengatakan, pihaknya menerima laporan kejadian rumah ambruk pada Rabu petang kemarin.

Saat kejadian, kondisi cuaca di sebagian besar wilayah Kota Tasikmalaya terjadi hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang.

"Kebetulan kami sedang patroli. Ketika ada informasi, kita langsung ke lokasi dan melakukan evakuasi, penanganan, dan membawa korban luka ke puskesmas. Selain rumah ambruk, akibat cuaca buruk satu pohon berumur tua tumbang tapi tak membahayakan warga," jelas Ucu kepada wartawan di kantornya, Kamis pagi.

Baca juga: Pencarian Helikopter MI 17 Milik TNI Terhambat Cuaca Buruk

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com