Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tasikmalaya Ringkus Belasan Geng Motor, Sempat Terjadi Aksi Kejar-kejaran

Kompas.com - 09/02/2020, 17:25 WIB
Irwan Nugraha,
Farid Assifa

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Beberapa pekan ini aksi gerombolan pemuda bermotor tanpa helm dan knalpot bising selalu konvoi dan membuat keonaran di beberapa jalan protokol Kota Tasikmalaya hampir setiap malam.

Biasanya puluhan motor dengan atribut masing-masing gengnya selalu berteriak-teriak sambil mabuk dan berusaha mengganggu pengguna jalan lainnya.

Beberapa jalan yang sering dilewati kelompok geng motor itu di wilayah Jalan SL Tobing dan Mangin Mangkubumi, KHZ Mustofa, BKR, Dadaha, Cikurubuk, Padayungan, sampai ke arah Jalan Sewaka menuju kawasan Bandara Wiriadinata.

"Kami warga Mangkubumi sudah sangat resah dengan geng motor yang selalu bergerombol sambil mabuk di jalan dan teriak-teriak ganggu motor lainnya harus ke pinggir," jelas Dian (36), salah seorang pengemudi Ojek Online yang diamini teman-temannya.

Baca juga: Kronologi Video Viral Mobil Dilempari Geng Motor di Medan, Korban Dikejar dan Diteriaki Maling

Tim Khusus anggota Polres Tasikmalaya Kota pun akhirnya berhasil menangkap belasan anggota geng motor yang tengah mabuk, membawa minuman keras dan narkotika di kawasan kota pada Minggu (9/2/2020) dini hari tadi.

Hampir semua anggota geng motor yang selalu meresahkan warga tersebut usianya masih di bawah umur dan dipengaruhi obat-obatan dan alkohol saat mereka beraksi serta membuat keonaran memakai motor di jalan.

Kepala Bagian Operasinal (Kabag Ops) Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Shohet mengatakan, patroli yang dilakukan itu merupakan kegiatan rutin yang dilakukan kepolisian.

Tujuannya untuk menjaga kondusivitas di Kota Tasikmalaya, dengan sasaran geng motor dan warga yang sedang pesta miras.

"Memang saat ini patroli skala besar yang kita lakukan. Memang kita temukan di antaranya penjual miras dan kendaraan bermotor tanpa surat-surat," jelas Shohet kepada wartawan, Minggu pagi.

Dalam patroli itu, sempat terjadi kejar-kejaran antara polisi dan geng motor.

Sebelumnya, para remaja yang mengendarai sepeda motor itu terlihat putar arah ketika melihat kerumunan polisi. Otomatis polisi langsung mengejar mereka.

"Yang berhasil ditangkap sembilan pemuda, belasan kendaraan roda dua, beberapa botol barang bukti miras, dan satu bungkus obat terlarang jenis hexymer," tambah Shohet.

Saat ditangkap polisi, lanjut Shohet, semua pengendara motor yang sering berbuat keonaran di jalanan tersebut tak memiliki surat-surat kendaraan yang sah.

Baca juga: Polisi Amankan 13 ABG Anggota Geng Motor di Bali

 

Terlebih, kelengkapan kendaraan bermotor lainnya pun tak sesuai dengan aturan seperti tak disertai lampu, knalpot bising, dan sudah dimodifikasi.

"Kalau gak pakai helm sudah jelas. Kita amankan dan dibawa ke kantor polisi untuk diproses lebih lanjut," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com