Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marwan 3 Tahun Idap Tumor Ganas di Lutut, Ibu: Kami Pasrah bila Harus Amputasi

Kompas.com - 06/02/2020, 07:45 WIB
Idon Tanjung,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

KAMPAR, KOMPAS.com - Kondisi Marwan Alfidri (17), seorang siswa sekolah menengah atas (SMA) di Desa Pulau Jambu, Kecamatan Kampar, Kabupaten Kampar, Riau, mengenaskan lantaran mengidap penyakit tumor di lutut kanannya.

Penyakit yang diderita Marwan diduga sama dengan Riska Ramadila (17), pemain voli siswi kelas III SMA di Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar, yang mengidap tumor ganas di kakinya.

Tumor sebesar bola yang bersarang di lutut sebelah kanan itu membuat aktivitasnya terbatas.

Baca juga: Kisah Marwan, 3 Tahun Menderita Akibat Tumor di Kaki Kanan, hingga Putus SMA

Orangtua Marwan merasa sedikit lega setelah mendapat bantuan dari Dinas Kesehatan Provinsi Riau.

Marwan rencananya akan dibawa berobat ke Jakarta.

Baca juga: Derita Siswi SMA Pemain Voli, Idap Tumor Ganas Sebesar Bola di Kaki

"Ya, alhamdulillah tadi orang dinas kesehatan provinsi datang ke sini untuk membantu kami. Kami sangat bersyukur kepada Allah ada yang mau bantu," ucap Siti Mariam.

Selain itu, dia juga menyampaikan terima kasih kepada pihak lainnya yang telah datang memberikan bantuan, baik dukungan moril maupun materil.

"Kami terima kasih juga kepada kepolisian dan TNI yang datang ke sini kasih bantuan. Kemudian, terima kasih kami kepada tetangga warga di kampung yang selalu memberikan semangat kepada Marwan," ucap Siti.

Baca juga: TNI Biayai Pengobatan Pemain Voli SMA yang Idap Tumor Ganas ke Jakarta, Keluarga Tolak Amputasi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com