Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Iin Irjayanti, Lulusan Sekolah di Mimika yang Kini Jadi Pilot Citilink

Kompas.com - 05/02/2020, 16:45 WIB
Kontributor Kompas TV Timika, Irsul Panca Aditra,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

TIMIKA, KOMPAS.com - Iin Irjayanti, perempuan berusia 35 tahun, kini menjadi pilot pesawat Airbus milik maskapai Citilink.

Pada Rabu (5/2/2020), pesawat yang dipilotinya itu mendarat di Bandar Udara Mozes Kilangin, Timika, setelah menempuh perjalanan dari Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Kedatangan pemilik nama lengkap Iin Irjayanti ini pun disambut rekan seangkatannya, mengingat Iin merupakan lulusan SMA Negeri 1 Mimika.

Iin lahir di Jayapura pada 4 November 1985.

Baca juga: Citilink Buka Rute Penerbangan Timika - Denpasar

Namun, putri dari pasangan R Suryadharma dan Aminah Tawil itu selama ini menempuh pendidikan SD hingga SMA di Mimika.

Dia mengenyam pendidikan di SD Inpres Timika 1, SMP Negeri 2 Mimika, dan SMA Negeri 1 Mimika.

Sejak lulus dari SMA tahun 2003, dia kemudian melanjutkan pendidikan di Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) di Curug, Tenggareng, Provinsi Banten.

Tahun 2006, dia lulus dari STIP dan bergabung dengan maskapai penerbangan Batavia Air hingga 2013.

Setelah dari Batavia Air, dia bergabung dengan Kalstar Aviation dari tahun 2013 hingga 2017.

Sejak tahun itu, dia kemudian bergabung dengan PT Citilink Indonesia, dan kini menjadi kapten pilot pesawat Airbus A-320 Citilink.

"Setelah dari Kalstar Aviation, saya bergabung dengan Citilink hingga sekarang," kata Iin, di Bandara Mozes Kilangin Timika, Rabu sore.

Iin pun tidak menyangka bahwa pesawat yang dipilotinya itu kini bisa mendarat di Timika, yang merupakan kota awal dia memulai pendidikannya.

Dia pernah ke Timika tahun 2012, tetapi kala itu bukan menerbangkan pesawat, melainkan sebagai penumpang pesawat.

"Masya Allah, saya tidak menyangka dijemput oleh teman-teman," tutur Iin, dengan penuh haru.

Baca juga: 4 Begal Sadis di Timika Diringkus Polisi, Salah Satunya Perempuan

Iin mengaku tidak memiliki cita-cita sebagai pilot, tetapi dengan profesinya saat ini maka tidak ada yang mustahil bagi siapa saja.

Dengan usaha dan upayanya, kini Iin bisa menjadi kebanggaan keluarga serta orang terdekat.

"Dengan semangat, doa, dan kegigihan, maka apa pun bisa didapatkan," kata Iin.

Pesawat Citilink telah membuka rute penerbangan Timika-Denpasar.

Pesawat dengan tipe A320 itu mengawali penerbangan perdananya dari Bandara Ngurah Rai Denpasar, Bali, pukul 09.55 Wita, dan tiba di Bandara Mozes Kilangin Timika pukul 14.25 WIT, Jumat (31/1/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com