Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Balita Asal China di RSUD NTB Negatif Virus Corona

Kompas.com - 31/01/2020, 17:59 WIB
Karnia Septia,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

MATARAM, KOMPAS. com - Pasien balita berinisial W asal China yang sempat dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nusa Tenggara Barat (NTB) dinyatakan negatif virus corona.

Ketua Posko Waspada Virus Corona Baiq Eva Nurcahyaningsih mengatakan, berdasarkan hasil uji laboratorium Litbangkes Jakarta, balita 1,5 tahun itu tidak terinfeksi virus corona.

"Sekarang pasiennya sudah tidak diisolasi lagi, jadi sudah berada di Graha Mandalika," kata Baiq Eva saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Jumat (31/1/2020).

Baca juga: Kondisi Membaik, Balita Asal China di NTB Boleh Keluar dari Ruang Isolasi

Pasien balita tersebut dipindahkan dari ruang isolasi ke Ruang Graha Mandalika, karena kondisi kesehatannya yang semakin membaik.

Meski demikian, tim dokter terus memantau pasien balita asal China tersebut.

Sejak Kamis pagi, suhu tubuh balita terus menurun hingga normal 36,5 derajat celsius.

Balita tersebut juga sudah tidak batuk lagi dan bisa makan serta minum seperti biasa.

Namun, obat yang telah diberikan akan tetap lanjut diminum.

Baca juga: RSUP Dr Sardjito Pulangkan Balita Asal China yang Sempat Diduga Terinfeksi Corona

Sebelumnya, balita W adalah pasien yang membutuhkan layanan perawatan khusus karena  mengalami demam.

Namun, karena panasnya 38 derajat dan asal pasien tersebut dari China, maka pihak rumah sakit memberikan penanganan khusus dengan merawatnya di ruang isolasi.

Pasien awalnya mengalami panas mencapai 38 derajat, batuk dan susah menelan.

Namun, balita tersebut tidak mengalami sesak napas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com