Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Ahmad Yani Tambah Rute Penerbangan Tujuan Bandung-Semarang

Kompas.com - 27/01/2020, 08:02 WIB
Riska Farasonalia,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Bandara Ahmad Yani Semarang menambah rute penerbangan tujuan Bandung-Semarang maupun sebaliknya melalui maskapai Trans Nusa.

Rute ini telah beroperasi sejak 24 Januari 2020 dengan nomor penerbangan 8B-906 pada pukul 11.15 WIB dan 8B-910 pada pukul 17.35 WIB.

Sementara jadwal kedatangan dengan nomor penerbangan 8B-905 pada pukul 10.50 WIB dan 8B-909 pada pukul 17.00 WIB.

General Manager Angkasa Pura I Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang Hardi Ariyanto mengungkapkan, penambahan rute penerbangan ini merupakan langkah awal pengelola bandara di tahun 2020 untuk meningkatkan pelayanan ke pengguna jasa bandara.

"Tentunya sejalan dengan misi meningkatkan nilai pemangku kepentingan dan menjadi mitra pemerintah sekaligus penggerak pertumbuhan ekonomi," ujar Hardi saat dihubungi, Minggu (26/01/2020).

Baca juga: Mulai Sabtu, Harga Tiket Pesawat Melalui Bandara Ahmad Yani Semarang Naik

Maka penerbangan ini diharapkan dapat mengakomodasi kebutuhan masyarakat Jawa Tengah dalam melaksanakan perjalanan bisnis, wisata, maupun bertemu dengan kerabat ataupun sanak saudara.

Dengan adanya penambahan rute penerbangan ini, lanjut Hardi, para pengguna jasa dapat menikmati penerbangan dengan lebih banyak pilihan waktu dan jenis maskapai.

"Selain itu, rute penerbangan ini diharapkan dapat berjalan secara kontinu guna mendukung peningkatan jumlah wisatawan dalam upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah," kata Hardi.

Baca juga: Bandara Ahmad Yani Antisipasi Virus Corona, Penumpang Demam Tinggi Akan Diisolasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com