Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bom Rakitan Meledak Melukai Warga di Bengkulu

Kompas.com - 11/01/2020, 11:23 WIB
Firmansyah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.com - Sebuah bom rakitan meledak di Desa Padang Serunian, Kecamatan Semidang Alas, Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu, Sabtu (11/1/2020) pukul 06.40 WIB.

Bom rakitan yang diletakkan dalam tas itu meledak di rumah kepala desa setempat dan melukai orangtua kepala desa bernama Alex alias Halidin (60).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Hanya Alex mengalami luka pada bagian kaki.

Baca juga: Gegana Amankan 2 Barang Diduga Bom Rakitan di Lokasi Perampokan Toko Emas di Magetan

Kronologinya saat itu Alex ingin membuka pintu rumah dan melihat ada tas di depan pintu.

Setelah itu, tas dibuka lalu terjadilah ledakan mengenai kedua kakinya sehingga mengalami luka.

Kapolres Seluma, AKBP I Nyoman Mertha Dana membenarkan kejadian tersebut.

Saat ini, petugas kepolisian dan Gegana sudah berada di TKP.

"Telah terjadi ledakan, terdapat korban luka. Diduga bom rakitan yang di letakkan di dalam tas. Saat ini tim sudah berada di lokasi kejadian," kata Mertha, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu.

Baca juga: Cerita Korban Nekat Rekam Detik-detik Pembegalan yang Viral di Bengkulu: Saya Pasrah

Sementara itu, belum diketahui pelaku dan motif dari kejadian tersebut.

Polisi juga telah mengumpulkan sejumlah informasi dari para saksi yang mengetahui kejadian tersebut.

"Sekarang sedang olah TKP, mengumpulkan saksi dan bukti. Informasi lanjutan akan diinformasikan," ujar Kapolres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com