Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekolah Kebanjiran, Siswa Madrasah Ini Dipulangkan Lebih Awal

Kompas.com - 07/01/2020, 15:20 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JOMBANG, KOMPAS.com - Akibat lingkungan sekolah dilanda banjir, salah satu sekolah di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, terpaksa memulangkan siswanya lebih awal.

Sekolah tersebut adalah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Nidzamiyah di Desa Jatigedong, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang.

Banjir yang menggenangi lingkungan sekolah dan beberapa ruang tersebut terjadi sejak Selasa (7/1/2020) pagi.

Pantauan Kompas.com, banjir dengan ketinggian 50 sentimeter menggenangi halaman sekolah, ruang guru, ruang laboratorium, serta ruang perpustakaan.

Baca juga: Wali Kota Bogor Tagih Janji Anies Soal Penanganan Banjir

Muhammad Muhlas (54), penjaga sekolah mengungkapkan, banjir menggenangi lingkungan sekolah sekitar pukul 06.30 WIB.

Sebelum memasuki lingkungan sekolah dan menggenangi beberapa ruangan, air luapan Sungai Marmoyo sudah menggenangi jalan sejak pukul 3 dini hari.

"Karena air makin tinggi dan beberapa ruangan mulai digenangi air, maka tadi jam setengah 11 anak-anak dipulangkan," ungkap Muhlas, kepada Kompas.com, di lokasi banjir.

Kondisi banjir yang melanda wilayah Desa Jatigedong, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Selasa (7/1/2020).KOMPAS.COM/MOH. SYAFIÍ Kondisi banjir yang melanda wilayah Desa Jatigedong, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Selasa (7/1/2020).

Muhlas mengatakan, banjir yang melanda sekolah berasal dari meluapnya Sungai Marmoyo, yang tak jauh dari lokasi sekolah.

Selain dari luapan air Sungai Marmoyo, banjir yang melanda wilayah Desa Jatigedong juga merupakan imbas dari hujan deras yang terjadi pada Senin (6/1/2019) sejak petang hingga malam. 

"Tadi malam memang hujan enggak berhenti, terus sungai meluap. Jam 5 air sudah di jalan dan tadi pagi mulai jam 7 air mulai masuk rumah," kata Suparman, warga Desa Jatigedong.

Baca juga: 100.000 Jiwa di Kendal Terancam Kebanjiran Akibat Tanggul Kali Bodri Longsor

Selain melanda Desa Jatigedong, sejumlah Desa di Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, juga dilanda banjir sejak Selasa dini hari.

Desa yang terendam banjir akibat meluapnya Sungai Marmoyo, yakni Desa Rejoagung, Pandan Blole, dan Pager Tanjung.

Camat Ploso, Suwignyo mengatakan, banjir yang melanda beberapa Desa di Kecamatan Ploso, pada ketinggian 20 sentimeter hingga 40 sentimeter.

"Ketinggiannya mulai dari mata kaki sampai sekitar 40 sentimeter. Sampai saat ini tidak ada yang mengungsi," kata Suwignyo, saat meninjau desa-desa yang dilanda banjir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com