Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Jatim Diterjang Hujan Angin, Emil Dardak Tinjau Wilayah Terdampak

Kompas.com - 06/01/2020, 14:14 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

“Harap waspada adanya ranting dan batang pohon tumbang,” kata Emil.

Terkait tiang-tiang listrik yang roboh, ia mengatakan jika pihaknya telah berkoordinasi dengan PLN.

“Petugas PLN terus menginventarisasi dan melakukan upaya pemilihan,” kata Emil.

Listrik sudah kembali normal

Saat dikonfirmasi, Senior Manager General Affairs PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur A Rasyid Naja mengatakan, pukul 20.00 WIB sebagian wilayah sudah tertangani dan sambungan listrik kembali normal.

“Wilayah Surabaya Utara dan Surabaya Barat telah berhasil ditangani petugas. Kini, listrik seluruh pelanggan telah menyala kembali,” kata Rasyid.

Ia melanjutkan, di sebagian wilayah Surabaya Selatan dan Sidoarjo, listrik juga telah menyala kembali.

Baca juga: Waspada Angin Puting Beliung, Ini Tanda hingga Antisipasinya

Trafo di wilayah Rungkut pun sedang dalam proses penanganan, dan akan segera dinyalakan menggunakan dua unit gardu bergerak.

“Kedua trafo di wilayah Sidoarjo masih dalam tahap penanganan, dan diupayakan bisa segera dipulihkan,” ujar Rasyid.an, dan diupayakan bisa segera dipulihkan,” kata Rasyid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com