Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sapi Seharga Rp 10 Juta Dicuri, Pemilik Temukan Kulit dan Isi Perut Sapi di Semak-semak

Kompas.com - 04/01/2020, 16:26 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Warga Kelurahan Rano, Kecamatan Muara Sabak Barat, Kabupaten Tanjung Jabung Timur kaget saat menemukan kulit sapi di semak-semak.

Bukan hanya kulit, warga juga menemukan bagian tubuh sapi seperti isi perut sapi dan bercak darah di lokasi di perkebunan sawit.

Setelah ditelusuri, sapi tersebut milik Sabri (40), warga sekitar yang kehilangan sapinya. Sabri memiliki tiga ekor sapi namun satu ekor sapinya  hilang dicuri.

"Benar, bagian badan sapi yang berceceran itu adalah dari sisa bagian badan sapi milik saya," ujarnya, Jumat (3/1/2019). sepeti dilansir dari Tribun Jambi.

Baca juga: Satu Warga Tewas Tersambar Petir Saat Buka Ikatan Tali Sapi di Sawah

Ia mengatakan sapi yang dicuri kondisinya sehat dan jika dijual harganya sekitar Rp 10 juta lebih.

Di lokasi penemuan bagian tubuh sapiSabri mendapati semacam bekas rebahan sapi yang diperkirakan menjadi pelaku pencurian melakukan eksekusi.

Sebelum mengetahui sapinya dicuri, Sabri mengaku kerap melihat orang yang tak dikenal beberapa kali melintas di dekat kandang sapi miliknya.

"Kemungkinan mereka juga paham jam-jam kami sering meninggalkan kandang. Sebab antara kandang dan rumah kami jaraknya lumayan jauh," jelasnya.

Baca juga: Tak Bersertifikat, 235 Kilogram Daging Sapi Impor Disita Petugas

Sabri bercerita bukan hanya sapi peliharaannya yang dicuri, tapi juga ternak milik warga lainnya.

"Ini terjadi untuk kesekian kalinya, karena bukan sapi saya saja yang pernah hilang, warga lainnya juga pernah," katanya.

Pemilik ternak yang pernah hilang sapinya sempat melaporkan pencurian ternak ke polisi. Namun Sabri sengaja untuk tidak melaporkannya dulu karena ingin menangkap basah para pelaku.

Baca juga: Catat, Ada 420 Event Wisata Jatim 2020, dari Jazz Gunung Bromo hingga Karapan Sapi

"Setahu saya ada beberapa pemilik hewan ternak yang melaporkan ke Polisi. Tapi kalau saya, belum ngelapor karena ingin menangkap basah pelaku, baiklah nanti saya bawa ke polisi," ujar Sabri dengan wajah sedikit kesal

Artikel ini telah tayang di Tribunjambi.com dengan judul Sapi Rp 10 Juta Habis Dikuliti Maling, Modus Olah di Tempat hanya Sisakan Tulang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com