Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Viral Tagihan Rp 1,6 Juta di Samosir | Mobil Dinas Rubicon Ditarik Ekskavator

Kompas.com - 04/01/2020, 05:50 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Tagihan salah satu restoran di Samosir sebesar Rp 1,6 juta viral di media sosial.

Wisatawan mengungkapkan kekecewaannya antara lain karena harga air mineral dan ikan bakar dianggap sangat mahal.

Sementara di Karangnyar, mobil dinas Rubicon miliki bupati terpaksa ditarik dengan ekskavator saat gagal menanjak di jalur offroad.

Bupati Karanganyar mengatakan gardan mobil dinas barunya terkena batu hingga tidak bisa jalan. Selain itu kondisi medan cukum curam.

Dua berita tersebut mendapatkan perhatian banyak pembaca dan berikut lima berita populer nusantara selengkapnya:

 

1. Viral tagihan restoran Rp 1,6 juta di Samosir.

Restoran.
lenordik.com Restoran.
Tagihan salah satu restoran di Samosir sebesar Rp 1,6 juta viral di media sosial.

Selain mengunggah nota restoran, wisatawan mengaku kecewa dengan harga air mineral dan ikan bakar yang dianggap terlalu mahal.

Pemkab Samosir pun langsung menelusuri unggahan tersebut dan menemukan bahwa harga makanan yang dijual di warung tersebut tidak seperti yang dituding wisatawan tersebut.

"Ternyata hasil penelusuran dan wawancara Tim bahwa berita itu tidaklah sepenuhnya benar alias hoax," sebut Rapidin Bupati Samosir, Senin (30/12/2019).

Semetara itu Lisbet Sirait, pemilik restoran Elios yang disebutkan dalam unggahan tersebut mengatakan tagihan Rp 1,6 juta tersebut wajar karena menu yang untuk puluhan orang.

Rombongan mereka menurut Lisber memesan ikan tombur, babi panggang, susu kerbau, ayam panggang, napinnadar, dan menu lainnya.

Ia menjelaskan ikan bakar di kedainya dijual mulai Rp 20.000 dan wisatawan yang dimaksud memesan lima ekor ikan bakar ukuran 1 kilogram.

"Aha nakkin amang, saya bilang begitu. Arga ma ikkan na i, inna. Ai par sakiloan do i amang nikku, ai dang pas i amang baenonhu dope sabe na dohot sabbal na. (Apa tadi pak, kubilang begitu. Mahal kali ikannya buk, kata dia ke saya. Karena itu ikan ukuran satu kilo dan belum lagi bumbu-bumbunya," ujar Lisbet.

Terkait harga air mineral yang dianggap mahal Rp 10.000 per botol, Lisbet mengaku ada karyawannya yang lalai. Hal tersebut terjadi karena hari itu restoran mereka ramai pengunjung.

Baca juga: Viral Tagihan Restoran Rp 1,6 Juta di Samosir, Pemilik: Biaya untuk Puluhan Orang

 

2. Remaja perempuan gunakan narkoba

Capture video viral seorang remaja yang diduga mabuk narkoba joget di pinggir Jalan Arifin Ahmad, Kota Pekanbaru, Riau, Rabu (1/1/2020).Dok. Istimewa Capture video viral seorang remaja yang diduga mabuk narkoba joget di pinggir Jalan Arifin Ahmad, Kota Pekanbaru, Riau, Rabu (1/1/2020).
Remaja perempuan yang joged di salah satu video yang viral di media sosial postif menggunakan narkoba.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com