Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proyek Rumah Deret Tamansari Bandung Dimulai Awal 2020

Kompas.com - 18/12/2019, 11:15 WIB
Putra Prima Perdana,
Khairina

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com- Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3) Kota Bandung Dadang Darmawan mengatakan, proyek Rumah Deret Tamansari akan dimulai awal tahun 2020 mendatang.

"Perjanjian dengan konraktor itu Agustus 2017. Masa pembanguann diberikan waktu 6 bulan, kalau dilakukan awal tahun 2020, akhir bulan Juni 2020 harus selesai," kata Dadang di Bandung, Rabu (18/12/2019).

Lebih lanjut, Dadang menambahkan, setelah pengamanan aset yang dilakukan pada tanggal 12 Desember 2019, proses awal pembangunan yang akan dilakukan adalah membersihkan puing-puing sisa runtuhan bangunan.

"Tahap berikutnya adalah membersihkan sisa puing-puing dan pematangan lahan. Baru setelah itu dilakukan pemancangan untuk pembangunan rumah Deret Tamansari," tuturnya.

Baca juga: Kontraktor Pembangunan Rumah Deret Tamansari Ternyata Masuk Daftar Hitam

Pembangunan Rumah Deret Tamansari akan dilakukan dalam beberapa tahap. Untuk tahap pertama, akan dibangun 200 unit rumah yang nantinya akan ditinggali 198 warga RW 11 Kelurahan Tamansari yang telah direlokasi.

Dadang memastikan, warga yang mendukung dan menolak proyek pembangunan Rumah Deret Tamansari mendapat porsi yang sama.

"Anggaran tahap pertama ini Rp 66 miliar alokasinya untuk membangun 200 unit," ungkapnya.

Baca juga: Polemik Rumah Deret Tamansari, Warga Digusur hingga Komnas HAM Angkat Suara

Dadang menambahkan, bangunan Rumah Deret Tamansari tidak menganut konsep rumah susun.

"Prinsip dasarnya bukan rumah susun tapi rumah deret horizontal. Maksimal 3 lantai," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com