Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tenda dan Baliho HUT Mamuju Tengah Porak-poranda Diterjang Angin Kencang dan Hujan

Kompas.com - 14/12/2019, 14:46 WIB
Junaedi,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

MAMUJU TENGAH, KOMPAS.com – Ratusan baliho dan tenda persiapan peringatan HUT ke-7 Kabupaten Mamuju Tengah, Sulawesi Barat porak-poranda diterjang angin kencang dan hujan deras, Jumat (13/12/2019) petang.

Panitia dan EO kegiatan bekerja ekstra mendirikan kembali tenda–tenda dan baliho ucapan selamat yang ambruk. 

 

Beruntung, tidak ada warga yang luka dalam kejadian itu. 

Baca juga: Angin Kencang Terjang Jember, Pohon Roboh di 7 Lokasi

Ketua Panitia HUT Mamuju Tengah, Bahry Hamsah mengatakan, musibah tenda ambruk ini diluar prediksinya. 

“Panitia langsung bekerja ekstra membenahi kembali tenda-tenda dan baliho yang ambruk agar agenda peringatan HUT Mateng tetap bisa dilaksanakan tepat waktu,” ujar Bahry, Jumat.

HUT ke-7 Mamuju Tengah digelar Sabtu (14/12/2019).

Cuaca yang kurang bersahabat sejak lebih dari sepekan terakhir memang membuat warga kerepotan.

Baca juga: Sambut Natal, Hotel di Solo Ciptakan Kastil dari Kue Sempe dan Opak Angin

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com