Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Turki, Presiden Erdogan Puji Risma sebagai Perempuan Inspiratif

Kompas.com - 13/12/2019, 18:03 WIB
Ghinan Salman,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com — Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan memuji Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebagai perempuan inspiratif.

Hal itu disampaikan saat "International Forum of Women in Local Governments" yang berlangsung pada 11-12 Desember 2019 di ATO Congresium, Ankara, Turki.

Dalam forum itu, Risma menjadi pembicara dan tamu kehormatan.  

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Sayap Perempuan, Partai Pembangunan dan Keadilan (AKP), partai politik yang didirikan dan dipimpin oleh Erdogan.

"Perempuan-perempuan inspiratif seperti Risma dari Surabaya, Indonesia, menambah keyakinan kita bahwa perempuan harus dilibatkan dan diajak bicara dalam proses pembangunan,” kata Erdogan, dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, Jumat (13/12/2019).

Baca juga: Di Turki, Risma Paparkan Penutupan Dolly hingga Solusi bagi Korban Human Trafficking

Duta Besar RI di Ankara Lalu Muhamad Iqbal menjelaskan, kehadiran Risma di Turki itu memang permintaan dari pemimpin politik negara itu.

Mereka meminta bantuan Lalu Muhamad Iqbal untuk menghadirkan Risma ke forum tersebut.

"Para pemimpin politik di Turki meminta bantuan saya menghadirkan Bu Risma. Sebuah kebanggaan jika perempuan Indonesia bisa menjadi inspirasi dan role model bagi kaum perempuan di negara lain," kata Lalu.

Sementara itu, Risma menyampaikan bahwa naluri seorang perempuan itu sangat kuat dalam membantu orang lain.

Perempuan akan selalu memperhatikan hal-hal detail dalam melihat setiap masalah yang dihadapi.

Di sisi lain, seorang perempuan juga lebih banyak mendengar dan memimpin dengan hati.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com