Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hutan Gunung Lawu Terbakar, KPH Lawu DS Siapkan Sejuta Pohon untuk Reboisasi

Kompas.com - 28/11/2019, 19:08 WIB
Sukoco,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

MAGETAN, KOMPAS.com – Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu DS mencatat 15 hektar hutan di sisi utara Gunung Lawu gundul karena terbakar pada Jumat (15/11/2019) lalu.

Administratur KPH Lawu DS Asep Dedi Mulyadi mengatakan, saat ini phaknya sedang melakukan reboisasi di kawasan hutan yang terbakar tersebut.

“Kebakaran kemarin itu 15 hektar dan saat ini sudah mulai kita reboisasi, terutama di wilayah lereng Lawu yang masuk Kabupaten Magetan dan Ngawi,” ujar Asep saat mengikuti Gerakan Nasional Pemulihan DAS 2019 Kamis (28/11/2019).

Baca juga: Sidang Perdana Kasus Video Seks Garut Digelar, Begini Reaksi Para Terdakwa

Asep menambahkan, selain penanaman kembali lahan yang gundul akibat kebakaran, KPH Lawu DS juga membuat sekat untuk mencegah kebakaran besar kembali terjadi.

"Buat sekat-sekat bakar permanen, sehingga ke depan bisa kita minimalkan atau mungkin sama sekali kita hindari. Mudah-mudahan tidak terjadi lagi kebakaran hutan,” kata Asep.

Pada 2019 ini, selain menghijaukan kembali hutan seluas 15 hektar yang terbakar, KPH Lawu DS juga melakukan penanaman kembali lahan kritis di Gunung Lawu yang mencapai luasan 700 hektar.

KPH juga akan menanam 1 juta bibit pohon untuk melakukan reboisasi di lahan tersebut.

“Di Gunung Lawu yang akan kita hijaukan ada 700 hektar, termasuk pengkayaan di dalamnya, kita tanam pada November dan Desember ini,"ucap Asep.

Baca juga: Hutan Sisi Utara Terbakar, Jalur Pendakian ke Puncak Lawu Ditutup

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com