Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Berambisi Cetak "Quattrick" di Pilkada Surabaya 2020

Kompas.com - 25/11/2019, 11:59 WIB
Achmad Faizal,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Surabaya berambisi mencetak "quattrick" atau kemenangan keempat di Pilkada Surabaya 2020.

 

Karena itu, jauh-jauh hari, mesin PDI-P Kota Surabaya mulai dipanaskan dengan menggelar kosolidasi di tingkat pengurus anak cabang atau tingkat kecamatan.

"Kita ingin menang keempat kalinya, konsolidasi terus dilakukan hingga level ranting (kecamatan) dan level anak ranting (RW)," kata Ketua DPC PDI-P Kota Surabaya, Adi Sutarwijono, di PAC Tenggilis Mejoyo, Senin (25/11/2019).

Baca juga: Risma dan Wisnu Sakti Buana Jadi Sorotan di Medsos untuk Pilkada Surabaya

Tiga kali kemenangan PDI-P Kota Surabaya diraih sejak 2005, dengan mengusung Bambang Dwi Hartono dan Arif Affandi, lalu pada 2010 mengusung Tri Rismaharini- Bambang Dwi Hartono, dan 2015 mengusung Tri Rismaharini-Wisnu Sakti Buana.

Konsolidasi pengurus di level PAC, ranting dan anak ranting, kata Adi, untuk menyalurkan pesan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri, bahwa dalam Pilkada Surabaya, PDI-P harus solid.

"Karena jika solid, kita sudah separuh menang," ujar dia.

Berkaitan dengan Pilkada Surabaya 2020, menurut Ketua DPRD Kota Surabaya itu, semua proses sudah selesai di tingkat daerah.

Saat ini pihaknya sedang menunggu turunnya rekomendasi dari DPP PDI-P.

Adi menyebut, ada 18 bakal calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya yang sudah mendaftar ke PDI-P.

Delapan di antaranya melalui pintu DPC PDI-P Kota Surabaya, sedangkan 10 melalui pintu DPD PDI-P Jatim.

Sebagian dari bakal calon mulai bergerak intensif ke masyarakat untuk membangun dukungan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com