Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peringati Hari Pahlawan, Pemkot Salatiga Adakan Kompetisi PUBG

Kompas.com - 10/11/2019, 22:53 WIB
Dian Ade Permana,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi


SALATIGA, KOMPAS.com - Peringatan Hari Pahlawan di Salatiga, Jawa Tengah, dirayakan dengan kompetisi PUBG Pro Player 2019.

Totalnya ada 25 tim yang berlaga dalam acara yang diselenggarakan di Yege Resto, Minggu (10/11/2019) malam.

Wali Kota Salatiga Yuliyanto berharap, peserta PUBG Pro Player 2019 bisa mengangkat nama Salatiga di saat berlaga di kancah nasional.

"Apalagi kompetisi ini kan pesertanya tim, empat bermain dan satu cadangan, sehingga bisa melatih kerja sama, meninggalkan ego demi kemenangan," kata Yuliyanto.

Baca juga: Saat Para Pemuda Peringati Hari Pahlawan di Bengawan Solo

Yuliyanto mengatakan, PUBG adalah permainan yang digemari generasi milineal, sehingga harus mendapatkan dukungan dan arahan dari pemerintah kota, agar pemainnya tidak salah arah.

"Sering kita mendengar efek buruk dari game, tapi saya yakin, asal diarahkan dan kompetisi diperbanyak, kemampuan peserta akan meningkat, sehingga yang dirasakan adalah efek positifnya," kata Yuliyanto.

Sementara itu, Fidhi Firstalla dari Epic Organizer mengatakan, e-sport PUBG saat ini sedang tren di kalangan anak muda.

Menurut Fidhi, kompetisi ini bisa menjadi inspirasi untuk mengembangkan bakat dan pemikiran positif, serta memberikan wadah dan kontribusi terhadap perkembangan dunia e-sport di Indonesia.

"Kami berharap, dengan adanya kompetisi PUBG, dengan adanya hadiah ini, antara hobi dan skill peserta bisa tersalurkan dengan positif," kata Fidhi

Salatiga PUBG Pro Player 2019 ini dimenangkan oleh tim Growing Old. Kemudian, diikuti tim Elysium dan R2R/Jamps.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com