Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Dibunuh, Pria yang Jenazahnya Dicor Sengaja Dikubur di Bawah Mushala

Kompas.com - 06/11/2019, 06:00 WIB
David Oliver Purba

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - Kapolres Jember AKBP Alfian Nurrizal mengatakan, dari hasil otopsi, Surono, warga Desa Sumbersalak, Kabupaten Jember, Jawa Timur, tewas dibunuh dengan benda tumpul.

Jenazah Surono kemudian dikubur di dalam rumah. Kemudian di atas kuburan Surono dicor dengan semen untuk dibangun sebuah mushala dan dapur.

Di dalam kuburan Surono, polisi juga menemukan linggis dan sarung korban.

"Kami juga menemukan beberapa barang bukti saat membongkar jasad korban yang dicor di bawah lantai mushala, yakni linggis panjang 65 sentimeter dengan diameter 4 sentimeter yang beratnya 10 kg, kemudian baju dan sarung korban," ujar Alfian, di Mapolres Jember, Jatim, Selasa (5/11/2019).

Baca juga: Jenazah Pria Ditemukan Dicor di Bawah Mushala, Istri dan Anak Korban Saling Tuduh

Alfian mengatakan, Polres Jember masih belum menetapkan tersangka atas kasus pembunuhan tersebut. 

Namun, istri dan anak korban ditahan untuk dimintai keterangan.

Istri dan anak korban saling tuduh terkait pelaku pembunuhan Surono.

Dugaan sementara motif pembunuhan Surono karena warisan atau dendam pelaku kepada korban.

"Dari pemeriksaan saksi-saksi yang sudah dimintai keterangan, kami duga motif warisan atau dendam yang menyebabkan korban Surono dibunuh oleh pelaku," kata Alfian. 

Halaman:
Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com