PADANG, KOMPAS.com - Pasar sentral di Kota Padang, Sumatera Barat, Pasar Raya Padang terbakar, Senin (4/11/2019) dini hari pukul 00.45 WIB.
Akibat kejadian itu, enam petak toko di Blok I ludes terbakar.
Untung petugas pemadam kebakaran (Damkar) Kota Padang datang dengan cepat memadamkan api.
Baca juga: Status Siaga Darurat Kebakaran Hutan dan Lahan di Riau Berakhir
Dengan menurunkan tujuh unit mobil Damkar, kebakaran di Pasar Raya Padang dapat dipadamkan dalam waktu sekitar 1 jam.
"Ketika mendapatkan adanya kebakaran di Pasar Raya Padang, kami langsung turun ke lokasi dengan membawa 7 mobil Damkar," kata Kepala Dinas Damkar Kota Padang, Hendrizal Azhar, yang dihubungi Kompas.com, Senin.
"Ada enam petak toko di Blok I yang ludes terbakar. Kemungkinan api berasal dari dalam salah satu toko," kata Hendrizal.
Menurut Hendrizal, pihaknya beruntung cepat mendapatkan informasi kebakaran itu sehingga dengan cepat pula memadamkannya.
Baca juga: Polisi Periksa 10 Orang Terkait Kebakaran Pipa Pertamina di Cimahi
Jika terlambat beberapa jam saja, lanjut Hendrizal, pasar sentral di Kota Padang itu bisa menjadi abu karena api bisa menyebar ke toko lain.
"Penyebab kebakaran masih diselidiki polisi. Untuk kerugian masih dihitung dan tidak ada korban jiwa," kata Hendrizal.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.