Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lima Siswa SMP Budhaya III Jakarta Tewas Tenggelam di Kawasan Baduy

Kompas.com - 25/10/2019, 18:30 WIB
Acep Nazmudin,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

LEBAK, KOMPAS.com - Lima wisatawan dilaporkan tewas tenggelam di kawasan wisata adat Baduy, Kabupaten Lebak, Banten.

Adapun, para korban merupakan siswa sekolah menengah pertama (SMP) di Jakarta. 

"SMP Budhaya III Duren Sawit Jakarta Timur," kata Wakapolres Lebak Kompol Wendy Andrianto saat dihubungi, Jumat (25/10/2019).

Baca juga: PNS Kementerian PU Tewas Dicor Pakai Semen, Polisi Tangkap 2 Pelaku

Identitas lima korban tersebut yakni, Moses Imanuel Baskoro, Sahrul Ramadhan, Paskaleo Anesho Telaumbanua dan Christiano Arthur Immanuel Rumahorboro.

Jenazah korban saat ini tengah dibawa ke RSUD dr Adjidarmo Rangkasbitung untuk dilakukan otopsi.

Menurut Wendy, korban bersama rombongan tengah melakukan kunjungan ke kawasan wisata adat Baduy bersama rombongan sekolah dari Jakarta.

Total peserta mencapai 120 orang. 

"Rombongan datang pagi ini, mereka sedang berwisata," kata dia. 

Wendy mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah orang, di antaranya penyelenggara, pihak sekolah dan saksi di lokasi kejadian.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com