Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Karyawan Perusahaan Tewas Diterkam Harimau Sumatera di Riau

Kompas.com - 25/10/2019, 12:14 WIB
Idon Tanjung,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Wahyu Kurniadi (19) seorang karyawan perusahaan di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, tewas diterkam harimau sumatera yang memiliki nama latin, Panthera tigris sumatrae.

Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau Suharyono menjelaskan awal mula kejadian tersebut.

Saat itu, korban bersama empat orang temannya sedang menuju lokasi kerja panen akasia di areal PT RIA di Desa Tanjung Simpang, Kecamatan Pelangiran, Kabupaten Inhil, Kamis (24/10/2019), sekitar pukul 14.00 WIB.

"Korban pekerja dari PT Kencolin Jaya yang merupakan mitra kerja PT RIA. Saat itu, satu regu lima orang sedang menuju lokasi kerja," kata Suharyono kepada Kompas.com, Jumat (25/10/2019).

Baca juga: Karyawan Perusahaan Tewas Diterkam Harimau di Riau

Dalam perjalanan, tiba-tiba seekor harimau sumatera menyerang.

Para pekerja yang melihat keberadaan harimau pontang-panting menyelamatkan diri.

Namun, hanya Wahyudi Kurniadi yang menjadi sasaran utama hewan buas dilindungi itu.

Harimau itu menerkam korban dari arah belakang dengan sasaran tengkuk korban.

Empat rekannya yang lain mencoba menolong korban yang sedang dibawa harimau.

Namun, korban tidak tertolong, karena dibawa harimau ke dalam hutan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com