Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melawan Saat Ditangkap, Pelaku Pembacokan di Trenggalek Ditembak Polisi

Kompas.com - 23/10/2019, 18:26 WIB
Slamet Widodo,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

TRENGGALEK, KOMPAS.com – Seorang pelaku pencurian dan penganiayaan dengan menggunakan senjata tajam, ditangkap jajaran Polisi Resor Trenggalek, Jawa Timur, Rabu (23/10/2019).

Pelaku terpaksa dilumpukan dengan tembakan, karena berusaha melarikan diri dan melawan polisi.

“Kami lakukan tindakan tegas terukur untuk melumpuhkan tersangka, karena berusaha melarikan diri dan melawan petugas,” ujar Kapolres Trenggalek AKBP Jean Calvijn Simanjuntak.

Baca juga: Sebelum Tewas Terbakar, Operator di Dekat Pipa Pertamina Sempat Peringatkan Teman-temannya

Pelaku yang sering kali meresahkan warga Kecamatan Watulimo, Trenggalek, tersebut bernama Kristian Eko Gunawan (27).

Pelaku adalah warga Desa Tanggulkundung, Kecamatan Bandung, Tulungagung.

Pelaku tersebut merupakan residivis yang pernah 4 kali berurusan dengan hukum.

Pelaku terlibat kasus penganiayaan dengan senjata tajam, serta perampasan di wilayah hukum Kabupaten Tulungagung.

“Pelaku pernah ditahan sebanyak 4 kali dengan kasus kekerasan, dan di wilayah Trenggalek satu kali ini,” ujar Jean Calvijn.

Peristiwa ini berawal pada 19 Oktober 2019 di Desa Tasikmadu, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Pada saat itu, korban berinisial EF (17) yang sedang bersama sejumlah rekannya di teras rumah didatangi oleh pelaku yang menggunakan sepeda motor.

Tiba-tiba, pelaku mengambil sebilah parang di sepeda motornya dan menyerang korban EF secara membabi buta.

Sejumlah saksi yang saat itu bersama korban langsung melarikan diri. Sedangkan, satu orang EF mengalami luka akibat sabetan parang.

“Pelaku membacok korban sebanyak tiga kali, dan korban mengalami luka parah di bagian tangan dan perut” ucap Jean Calvijn.

Tidak terima atas perlakuan pelaku, korban melaporkan kejadian ini ke Polsek Watulimo.

Setelah selama 6 jam dalam pengejaran polisi, pelaku ditangkap di rumah rekannya di wilayah Kecamatan Durenan, Trenggalek.

“Tidak hanya melakukan pembacokan, pelaku juga mengambil telepon genggam milik korban,” kata Jean.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com