Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Korban Tewas Terbakar dalam Kecelakaan di Tol Sumatera Satu Keluarga

Kompas.com - 19/10/2019, 13:34 WIB
Tri Purna Jaya,
Farid Assifa

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com – Empat korban tewas terbakar dalam kecelakaan lalu lintas di Tol Sumatera adalah satu keluarga warga Bandar Lampung. Dua bocah perempuan selamat dalam kecelakaan tersebut.

Kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Tol Sumatera Km 96, Desa Candimas Natar, Lampung Selatan. Empat orang yang menjadi korban itu penumpang sedan Civic BE 1230 BK.

Mobil naas itu dikendarai oleh Hadi, warga Kampung Talang, Kelurahan Sumur Putri, Telukbetung Selatan, Bandar Lampung.

Baca juga: Tabrakan di Tol Sumatera, Sedan Terbakar, 4 Tewas

 

Dalam kecelakaan itu, Hadi beserta istri, satu anak, dan satu orang kerabat tewas, sedangkan dua anak perempuan paling kecil selamat meski mengalami luka-luka.

Kasubbag Humas Polres Tulang Bawang Iptu Endrie Ramanata menjadi saksi mata dalam kecelakaan. Saat kejadian, Endrie sedang melintas menuju Bandar Lampung menghadiri acara di Hotel Horison.

Endrie mengatakan, salah satu anak perempuan Hadi yang selamat mengatakan, ayahnya mengantuk saat mengendarai mobil.

“Salah satu anak yang selamat bilang bapaknya mengantuk terus nabrak. Nah, saya kurang tahu nabrak apa, pas saya lewat (mobil korban) sudah kebakar,” kata Endrie saat dihubungi, Sabtu (19/10/2019).

Menurutnya, dua anak perempuan dari satu keluarga itu selamat dengan wajah bersimbah darah. Keduanya kini dirawat di RS Mardi Waluyo, Kota Metro.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan di Tol Cipularang, Satu Mobil Terbakar

Diberitakan sebelumnya, satu mobil terbakar dan empat orang tewas dalam kecelakaan di Tol Sumatera, Sabtu (19/10/2019) pagi. Kapolres Lampung Selatan AKBP M Syarhan mengatakan, kecelakaan lalu lintas itu terjadi di Jalan Tol Sumatera ruas Bakauheni-Terbanggi Besar Km 96 di Desa Candimas, Natar, Lampung Selatan.

“Petugas kami sudah olah TKP dan untuk jenazah ataupun korban hidup. Korban yang meninggal juga sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung,” kata M Syarhan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com