Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setahun Pimpin Bandung, Apa Saja yang Sudah Dilakukan Wali Kota Oded?

Kompas.com - 20/09/2019, 05:00 WIB
Putra Prima Perdana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Besok, Jumat (20/19/2019) adalah genap setahun kepemimpinan Oded M Danial di Kota bandung bersama wakilnya, Yana Mulyana.

Oded dan Yana dilantik sebagai wali kota dan wakil wali kota Bandung periode 2018-2013 pada 20 September 2019.

Selama memimpin Kota Bandung, Oded mengklaim sudah melakukan beberapa hal, mulai dari penataan PKl Cicadas, pemberian beasiswa, hingga pembangunan jumlah infrastruktur.

Selain itu, Oded juga mengklaim sudah melakukan terobosan dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Berikut beberapa program kerja yang dilakukan Oded dan Yana berdasarkan data dari Pemerintah Kota Bandung.

Misalnya adalah program kartu indetitas anak (KIA) berbasis sidik jari ayah. Program itu diklaim pertama di Indonesia.

Baca juga: Vespa, dalam 25 Tahun Nostalgia Oded M Danial, Sang Wali Kota Bandung

Dengan anjungan ini, warga Kota Bandung dapat secara mudah mencetak KIA dengan keamanan data yang terjamin.

Selain itu, Pemkot Bandung juga membangun Rumah Sakit Berstandar Internasional RSKIA Kopo.

Kota Bandung akan memiliki Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak (RSKIA) yang akan mulai beroperasi tahun 2020.

RSKIA seluas 47.000 meter persegi ini memiliki 13 lantai, 8 ruang operasi, dan 500 tempat tidur, dan dilengkapi instalasi informatika yang canggih dan modern.

Selanjutnya adalah Gerakan Drumpori. Drumpori adalah infrastruktur untuk menanam air hujan.

Pemerintah Kota Bandung mencanangkan gerakan untuk membuat drumpori di rumah-rumah warga agar Kota Bandung tetap memiliki cadangan air saat kemarau dan menyerap air saat musim hujan.

Oded juga menata Taman Tegalega yang kini memiliki wajah baru. Hadirnya lampion berbentuk patung dinosaurus menjadikan lokasi ini tempat wisata baru yang ramah dikunjungi keluarga.

Revitalisasi taman ini akan dilanjutkan pada tahun 2020 untuk merampungkan area yang belum selesai.

Baca juga: RSKIA Kota Bandung Senilai Rp 750 Miliar Siap Beroperasi Tahun Depan

Pemerintah Kota Bandung memberlakukan tarif khusus sebesar Rp 1 untuk para veteran yang menggunakan bus Trans Metro Bandung (TMB).

Selain itu, bagi pelajar SD dan SMP, tarif bus TMB belaku Rp 1000 dan tarif umum hanya Rp 3.000.

Oded juga diklaim berhasil menata pedagang kaki lima (PKL) Cicadas. Sebanyak 192 PKL di Kawasan Cicadas ditertibkan dengan pemberian kios dan penataan trotoar.

Penataan ini merupakan langkah awal untuk menjadikan Kawasan tersebut lebih rapi.

Sementara itu, Pemkot Bandung masih mencarikan lokasi tepat untuk merelokasi seluruh pedagang.

Oded juga melakukan beberapa terobosan baru, mulai bidang pendidikan, infrastruktur, ekonomi dan keagamaan.

Pendidikan

1. Beasiswa dan bantuan pendidikan:

- Bantuan untuk siswa Rawan Melanjutkan Pendidikan (RMP) untuk siswa SMK sebesar Rp 63,2 miliar
- Bantuan RMP SMA/MA sebesar Rp25,3 miliar
- Bantuan Pengambilan Ijazah bagi siswa yang menunggak sebesar Rp3,5 miliar

2. Youthspace

Ruang anak muda ini berfungsi untuk menyalurkan potensi bakat, kreativitas pemuda agar kegiatannya tidak melanggar hukum. Pemkot Bandung telah membangun Youthspace di Taman Pramuka Kota Bandung

Infrastruktur

1. Pembangunan flyover

Pemerintah Kota Bandung telah melakukan groundbreaking pembangunan fly over di Jalan Jakarta-Jalan Supratman melintasi Jalan Ahmad Yani dan Jalan Laswi-Jalan Pelajar Pejuang melintasi Jalan Gatot Subroto.

Pembangunan dua flyover tersebut senilai Rp 77,9 miliar yang dibiayai dengan dana hibah dari Pemprov Jawa Barat.

2. Pembangunan saluran dan kolam retensi

Satu program prioritas Kota Bandung adalah terselesainya masala banjir.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com