Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Fakta Sopir Travel Perempuan Diduga Dilecehkan, Pelaku Mengaku Kerasukan

Kompas.com - 27/08/2019, 12:01 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

3. Penjelasan pihak travel 

Menurut Anny Rahayu, salah satu penumpang berinisial SP merupakan pelanggan jasa lady driver. Hal itu dimulai sejak 6 bulan terakhir

Anny, pemilik rental mobil dan travel Ayumi, Ruko Islamic, Jalan Anggi Nomor 6, Sungai Kunjang, Samarinda, itu juga tidak menyangka SP akan berbuat tidak senonoh kepada IR.

"Saya juga heran kenapa dia begitu. Selama ini tidak pernah," katanya.

Kepada Anny, SP pernah menjelaskkan alasan menggunakan jasa lady driver karena ingin mencari jodoh.

Baca juga: Grab Tawarkan Layanan Psikososial ke Korban Pelecehan Driver Ojol di Surabaya

4. Mengaku kerasukan saat lewat Bukit Soeharto

Ilustrasi depresituaindeed Ilustrasi depresi

Menurut Anny, SP sempat menghubunginya seusai diturunkan IR. SP juga sempat menjelaskan bahwa dirinya dirasuki roh halus.

"Dia sempat hubungi saya. Jelaskan kronologi masalahnya. Kata dia enggak sadar atau kemasukan roh halus," katanya.

Hal yang sama disampaikan SP saat dikonfirmasi terpisah. SP mengatakan tak sadarkan diri.

"Badan saya lemas. Kayak ada yang rasukin. Saya enggak ingat lagi apa yang saya lakukan," ungkapnya.

SP mengaku sudah membayar jasa travel ke Anny sebesar Rp 600.000.

Baca juga: Polisi Buru Pelaku Pelecehan Seksual di Bintaro Mulai dari Rumah hingga Tempat Tongkrongan

Sumber: KOMPAS.com (Zakarias Demon Daton)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com