Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lulus Cumlaude, Driver "Gojek" Berbagi Tips Manajemen Waktu antara Kuliah dan "Narik"

Kompas.com - 09/08/2019, 17:50 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

Prinsip yang dipegang teguh ini terbukti tak hanya mengantarkannya lulus kuliah dengan predikat cumlaude.

Semasa kuliah, sejumlah prestasi juga ditorehkan Leony.

Satu di antaranya kompetisi debat antar-universitas.

“Lomba debat hukum sejak semester awal. Jadi tingkat kampus terlebih dahulu, terus turun yang di tingkat nasional,” kata Leony.

Ia menyebutkan, telah terlibat beberapa kompetisi debat mewakili Undip.

“Kalau ngikutnya sebenarnya 3 tahun berturut-turut ikut 3 lomba. Tapi yang menang itu yang tahun 2017 sama 2018,” ujar dia.

Salah satu kompetisi yang ia menangkan bersama tim Undip adalah Kompetisi Debat Konstitusi Mahasiswa tingkat nasional pada 2018.

Tim dari Undip terdiri dari 3 orang mahasiswi, salah satunya Lele, keluar sebagai Juara I.

Menempa mental

Bagi Leony, proses dan perjalanan yang dilaluinya merupakan bagian dari menempa mental, termasuk menjadi pengemudi ojek online.

Maka, ia memilih mengenakan jaket Gojek kebanggaannya di hari wisudanya.

“Iya benar (pake jaket Gojek). Itu kan luarnya jaket dalemnya toga, jubah sama kebaya itu,” ujar Leony.

Empat orang sesama pengemudi Gojek memberikan dukungan dengan menghadiri wisuda Leony.

Lele mengisahkan, mereka adalah teman komunitas pengemudi Gojek di Semarang yang berniat datang meramaikan hari kelulusannya.

“Memang itu satu komunitas di Semarang ini. Mereka memang semangat lah ngelihat saya wisuda,” kisah dia. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com