Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Sapi Kurban Milik Jokowi | Masuk TNI, Enzo Sewa Pelatih Fisik

Kompas.com - 08/08/2019, 05:25 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Andi Saputro (30), warga Pilangsari RT 006/RW 001, Potronayan, Nogosari, Boyolali, Jawa Tengah, tak menyangka dua sapi jenis simmental yang dipeliharanya dibeli Presiden Jokowi untuk hewan kurban.

Dua sapi masing-masing berbobot 1,4 ton dan 1,3 ton tersebut total seharga Rp 171 juta.

Sementara di Polewali Mandar, sapi kurban yang dibeli Presiden Jokowi diberi karpet hitam seharga Rp 2 juta. Sapi yang diberi nama Mike Tyson itu memiliki berat 1,05 ton.

Berita tentang sapi-sapi yang dibeli Presiden Jokowi mendapat banyak perhatian dari para pembaca.

Sementara itu di Serang, Enzo Zenz Allie, seorang warga negara Indonesia keturunan Perancis, menyewa pelatih fisik pribadi untuk melatih agar bisa masuk sebagai calon taruna akademi TNI tahun 2019.

Berikut 5 berita populer nusantara selengkapnya:

 

1. Tawarkan via Whats App, 2 sapi di Boyolali dibeli Jokowi

Andi Saputro (30), warga Pilangsari RT 006/RW 001, Potronayan, Nogosari, Boyolali, Jawa Tengah, tak menyangka dua sapi jenis simmental yang dipeliharanya dibeli Presiden Jokowi untuk hewan kurban.

Dua sapi masing-masing berbobot 1,4 ton dan 1,3 ton tersebut total seharga Rp 171 juta.

"Rasanya senang bisa dibeli sama Pak Presiden. Bisa membawa nama peternakan sapi di sini," kata Andi di Boyolali, Jawa Tengah, Selasa (6/8/2019).

Andi mengaku baru pertama kali sapi yang dipeliharanya sejak 4,5 tahun dan 3,5 tahun itu dibeli Presiden Jokowi untuk kurban.

Awalnya, Andi meminta bantuan tetangga untuk menawarkan dua sapi yang ia pelihara untuk kurban melalui media sosial (medsos) WhatsApp.

Dia berpesan kepada tetangga bahwa apabila Presiden Jokowi mau membeli sapi kurban, di tempatnya ada sapi berukuran besar.

"Ada utusan Pak Presiden Jokowi ke sini langsung melihat sapi untuk kurban. Tim MUI Solo juga ke sini melihat sapi yang dibeli Pak Jokowi untuk kurban," kata dia.

Baca juga: Pria Ini Tawarkan Sapi 1,4 Ton via WhatsApp, Tak Disangka Dibeli Jokowi untuk Kurban

 

2. Sapi kurban milik Jokowi dibelikan karpet Rp 2 juta

Sapi kurban 1,05 ton milik Presiden Jokowi diberi karpet hitam agar bisa tidur nyenyak dan berat badannya tak menurunJUNAEDI Sapi kurban 1,05 ton milik Presiden Jokowi diberi karpet hitam agar bisa tidur nyenyak dan berat badannya tak menurun
Sapi kurban berbobot 1,05 ton yang dibeli Presiden Jokowi dari peternak di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, diberi karpet hitam agar bisa tidur nyenyak.

Farid, anak Abdul Rahim, peternak yang menjual sapi itu, menuturkan telah memberi karpet hitam seharga Rp 2 juta agar sapi jenis simmental yang diberi nama Mike Tyson ini tetap sehat bugar dan berat badannya tak menurun hingga dikurbankan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com