Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemuda asal Palembang Tewas Tenggelam Saat Mandi di Kolam Bekas Tambang

Kompas.com - 02/08/2019, 16:59 WIB
Heru Dahnur ,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Dedi Hariyanto (17), pemuda asal KM Simpang Lima Palembang, Sumatera Selatan, ditemukan tewas tenggelam di kolam bekas tambang timah di Dusun Suntai, Jebus, Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (1/8/2019).

Korban sebelumnya mandi dan berenang dengan sejumlah rekannya.

Baca juga: Kronologi Tenggelamnya KM Pieces, Kapal Terbakar Hebat Sebelum Tenggelam

"Korban ditemukan sekitar 20 meter dari tepian kolam. Dilaporkan rekan korban jika mereka pergi mandi," kata Kapolsek Jebus, AKP M Saleh, kepada sejumlah awak media, Jumat (2/8/2019).

Dia menuturkan, saat ditemukan pertama kali, sempat dilakukan pompa jantung dengan menekan dada korban, namun tidak berhasil.

Korban pun dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian, Kamis sekitar pukul 11.30 WIB.

Hasil penyelidikan sementara pihak kepolisian, korban meninggal karena insiden tenggelam saat mandi.

Baca juga: Basarnas Makassar dan TNI AU Bantu Pencarian Kapal Tenggelam KM Pieces di Kalsel

Sejumlah rekan korban yang dimintai keterangan sebagai saksi menyebutkan mereka hanya pergi mandi dan diduga korban terpeleset di dasar kolam yang berlumpur.

"Kami mengimbau agar orangtua atau siapa pun agar sedapat mungkin melarang mandi-mandi di kolam bekas tambang," ucap Saleh, yang merupakan mantan Kasat Reskrim Pangkal Pinang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com