Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Pemuda Desa di Jombang, Sulap Pos Kamling Menjadi Taman Baca

Kompas.com - 25/07/2019, 10:28 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

Dalam praktiknya, Pos Kamling juga kerap berfungsi sebagai tempat menongkrong bagi masyarakat di waktu malam. Baik untuk mendukung pengamanan lingkungannya masing-masing, maupun untuk tujuan lainnya.

Ketua RT 02 RW 03, Desa Mojoduwur, Kabupaten Jombang, Imam Wahyudi mengaku senang, fungsi Pos Kamling di tempatnya tak hanya sebagai tempat kumpul para petugas ronda malam, ataupun tempat menongkrong kalangan bapak-bapak.

Pos Kamling yang ada di depan rumahnya, kini juga berfungsi sebagai area bermain dan tempat membaca bagi anak-anak di lingkungannya.

"Kalau malam untuk bapak-bapak, tapi kalau siang atau sore begini untuk anak-anak," katanya kepada Kompas.com.

Dijelaskan Imam Wahyudi, pemanfaatan Pos Kamling sebagai Pos Sudut Baca untuk anak-anak dilakukan sejak 1 bulan lalu. Meski demikian, dia memastikan tak ada perubahan fungsi asal dari Pos Kamling.

Sejauh ini, tambah Imam, pemanfaatan Pos Kamling sebagai area bermain dan membaca memberikan dampak signifikan bagi lingkungannya.

"Anak-anak yang datang untuk bermain atau baca-baca di sini, jadi lebih ramai sekarang. Kalau di Pos ini tidak muat, anak-anak ada yang ke halaman dan teras rumah saya," katanya.

Baca juga: Kisah Siswi SMP yang Belajar Sambil Berjualan Bakpau di Pom Bensin Tangerang

Membangun budaya membaca dan merawat buku

Ketua Karang Taruna Desa Mojoduwur, Muhammad Nasihuddin mengungkapkan, menyebar dan menyediakan buku di tempat yang mudah dijangkau merupakan bagian dari upaya meningkatkan minat baca anak-anak di kampung tempat tinggalnya.

Manurut Nasihuddin, dengan kemudahan untuk mengakses buku, minat baca anak-anak di Desa Mojoduwur diyakini bisa meningkat.

Dengan demikian, lanjut dia, budaya membaca sudah tertanam sejak kecil.

"Target dan harapan kita seperti itu. Minat anak-anak untuk membaca makin bertambah, sehingga nantinya budaya membaca sudah terbangun sejak kecil," jelas Didin, sapaan akrabnya.

Dikatakan Didin, selain mengajak untuk meminati buku, anak-anak pengunjung Pos Kamling juga diajak untuk menjaga, mencintai hingga merawat buku.

Upaya itu dilakukan agar buku-buku yang tersedia tidak hilang atau rusak, sehingga bisa digunakan untuk anak-anak lainnya. Apalagi, buku-buku yang tersedia untuk anak-anak saat ini jumlahnya masih terbatas.

"Bukan hanya kita ajak untuk suka membaca. Anak-anak di sini juga kita beri pemahaman bagaimana menjaga dan merawat buku, supaya awet dan bisa dibaca sama yang lain," tuturnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com