Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

25 Tahun Tinggal di Gubuk Reyot, Mak Aroh Dapat Hibah Lahan dari Babinsa

Kompas.com - 24/07/2019, 08:42 WIB
Ari Maulana Karang,
Khairina

Tim Redaksi

Mak Aroh mengaku bersyukur bisa mendapat bantuan tanah dari Ahmad Sodikin yang dikenalnya sebagai Pak Sodik. Apalagi, saat ini Pak Sodik bersama anggota TNI lainnya tengah berupaya membangun rumah diatas tanah pemberian Pak Sodik.

Mak Aroh menceritakan, rumah yang saat ini ditempatinya memang sudah rusak di beberapa tempat. Jika hujan turun, beberapa bagian rumahnya pun bocor. Sementara, untuk memperbaikinya dirinya tidak punya cukup uang.

“Kalau bantuan sih ada, beras sama biaya sekolah, makanya Alhamdulillah sekarang ada bantuan rumah dari Pak Sodik,” katanya.

Selain bocor jika hujan, rumah yang ditempati Mak Aroh, juga tidak memiliki fasilitas MCK. Makanya, menurut Mak Aroh, untuk keperluan MCK dirinya bersama anak dan cucunya menggunakan fasilitas MCK umum yang ada di kampungnya.

Baca juga: Kisah Mak Tiyah, Bertahan Menempati Rumah Panggung di Zona Merah Tanah Bergerak

Dandim 0611 Garut, Letkol Inf Asyraf Aziz yang dihubungi terpisah mengakui telah menerima laporan soal anggotanya yang menghibahkan tanah miliknya untuk janda tua dan jajaran Koramil Tarogong yang tengah berupaya membangunkan rumahnya. Karenanya, pihaknya pun saat ini ikut membantu membangunkan rumah untuk Mak Aroh.

“Kami bantu bahan bangunannya, semoga saat Idul Adha nanti sudah bisa ditempati, targetnya 30 hari selesai dibangun,” jelas Asyraf.

Selain soal tempat tinggal, menurut Asyraf dirinya juga menerima laporan soal masalah ekonomi yang dihadapi keluarga Mak Aroh. Keluarga tersebut, menurut Asyraf hanya mengandalkan hasil jualan kerupuk kulit anaknya.

“Kita juga akan berupaya cari solusi untuk masalah ekonominya, makanya kita ajak juga para donatur membantu Mak Aroh, bisa untuk buat usaha keluarga mereka, kan Mak Aroh kondisinya juga sudah susah melihat,” katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com