Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NUSANTARA] Sikap Jokowi Hadapi Tuduhan Prabowo-Sandi di Sidang MK | Sistem Zonasi PPDB Tuai Masalah

Kompas.com - 21/06/2019, 07:00 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

Jokowi tidak menutupi bahwa memang banyak permasalahan yang perlu dievaluasi dari penerapan sistem zonasi di PPDB pada tahun ajaran kali ini dibanding dengan sebelumnya.

Baca juga: Komentar Jokowi soal Sistem Zonasi PPDB yang Menuai Protes Wali Murid

3. Terdakwa artis VA minta bebas

Terdakwa penyebaran konten asusila, artis VA, meminta mejelis hakim membebaskan dirinya dari segala tuntutan jaksa dalam perkara pelanggaran pasal ITE.

VA juga minta semua barang pribadinya seperti ponsel, uang, dan buku tabungan dikembalikan.

Demikian inti isi pembelaan atau pleidoi atas tuntutan jaksa yang dibacakan VA dalam sidang tertutup di Pengadilan Negeri Surabaya, Kamis (20/6/2019).

"Klien kami minta bebas dari segala tuntutan dan semua barang-barangnya saat menjalani proses hukum dikembalikan," ujar kuasa hukum VA, Milano Lubis, saat dihubungi, Kamis malam.

Baca juga: Bacakan Pembelaan, Artis VA Minta Bebas

4. Mobil Fortuner untuk seserahan ternyata mobil curian

Kepolisian Resor Pati, Jawa Tengah, menunjukkan barangbukti fortuner hasil curian oknum marketing? dealer mobil, PT Nasmoco, Pati, Didik Setiyadi (33) alias Dika, warga Kecamatan Jaken, Pati, Kamis (20/6/2019)Dokumen Polres Pati Kepolisian Resor Pati, Jawa Tengah, menunjukkan barangbukti fortuner hasil curian oknum marketing? dealer mobil, PT Nasmoco, Pati, Didik Setiyadi (33) alias Dika, warga Kecamatan Jaken, Pati, Kamis (20/6/2019)

Mobil Fortuner yang dibeli oleh Ucok Budianto (28), warga Kecamatan Winong, Pati, untuk calon istrinya, Mega Tristiani (23), warga Kecamatan Kayen, Pati, ternyata adalah barang hasil curian.

Ucok, pengusaha penggilingan bakso tersebut belakangan telah ditipu oleh seorang oknum marketing dealer mobil PT Nasmoco, Pati, Didik Setiyadi (33) alias Dika, warga Kecamatan Jaken, Pati.

"Pelaku mencuri mobil tersebut di kantornya dan menjualnya kepada korban. Sudah dibayar tunai dan tidak disetorkan kantornya. Akad jual beli tidak diketahui pihak Nasmoco," terang Kasat Reskrim Polres Pati, AKP Yusi Andi Sukmana saat dihubungi Kompas.com melalui ponsel, Kamis (20/6/2019).

Baca juga: Viral Seserahan Fortuner untuk Pernikahan di Pati, Ternyata Barang Hasil Curian

5. Mantan pemain Persis Solo dan anaknya, hilang ditelan ombak

Petugas Gabungan melakukan penyisiran untuk melakukan pencarian korban tengelam di Pantai Baru, Bantul, Kamis (20/6/2019). Korban yakni Ferry Anto, mantan pemain PSS Sleman dan Persis Solo, dan putrinya. Dokumentasi Basarnas Yogyakarta Petugas Gabungan melakukan penyisiran untuk melakukan pencarian korban tengelam di Pantai Baru, Bantul, Kamis (20/6/2019). Korban yakni Ferry Anto, mantan pemain PSS Sleman dan Persis Solo, dan putrinya.

Ganasnya gelombang Pantai Baru, Desa Poncosari, Kecamatan Srandakan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta menyeret lima wisatawan asal Rancaengkeng Bandung dan Kartosuro, Jawa Tengah, Kamis (20/6/2019).

Tiga orang berhasil diselamatkan, dua orang yakni bapak dan anak masih dinyatakan hilang.

Dari lima korban yang terseret gelombang pasang tiga diantaranya selamat yaitu Shela (17) dan Afdhal Firansyah (11) warga asal Rancaengkek Bandung serta Ai Rohimah (30) warga Kartosuro, Jawa Tengah.

Sedangkan korban yang hilang dan belum ditemukan Ferry Anto Saputro (30) dan anaknya, Fajrina Dwi Saputri (Freya). Keduanya meruapkan warga Kartasura.

"Tim SAR yang tahu kejadian itu langsung memberi pertolongan, tapi hanya tiga korban (Ai, Afdhal, dan Shela) yang berhasil diselamatkan. Untuk dua korban yaitu Ferry dan Freya masih dalam pencarian," kata Nugroho, Sekretaris SAR Satlinmas wilayah IV Pantai Samas dan Pantai Baru, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis.

Baca juga: Mantan Pemain Persis Solo Terseret Ombak Saat Menggendong Putrinya

Sumber: KOMPAS.com (Markus Yuwono, Puthut Dwi Putranto Nugroho, Achmad Faizal, Hamzah Arfah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com